Manajemen Persib Diharap Bisa Kabulkan Agenda dari Jajaran Pelatih

Marc Klok dan David da Silva di Sesi Latihan Persib. (RF/Teropongmedia.id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sejumlah agenda disiapkan Persib Bandung untuk mensiasati jeda kompetisi kali ini.

Dari sederet agenda yang direncanakan itu, Persib berencana akan menggelar pertandingan beratmosfer layaknya kompetisi resmi sebanyak dua kali.

Akan tetapi agenda untuk menggelar uji tanding tersebut, rupanya belum direspon oleh manajemen tim. Hal itu disampaikan langsung asisten pelatih, Goran Paulic.

BACA JUGA: Masa Depan Arsan Makarin di Persib di Ujung Jurang

Pria asal Kroasia itu mengungkapkan bahwa timnya sudah memiliki program latihan, salah satunya menggelar pertandingan berintesitas tinggi. Hal itu  juga sudah disampaikan kepada manajemen tim dan saat ini manajemen tim tengah berusaha mewujudkannya.

Namun sulitnya untuk mendapatkan lawan, tentu sangat dipahami oleh Goran dan jajaran pelatih lainnya. Sehingga tim pelatih menawarkan opsi lainnya, yaitu salah satunya menggelar satu sesi gim internal dan sisanya tetap pada laga uji tanding.

“Ya kami sudah memiliki rencana dan pelatih kepala yang merancangnya. Tapi saya belum yakin apakah kami akan bermain melawan tim lain atau bermain antara pemain kami,” kata Goran kepada wartawan, Minggu (11/2/2024).

Menurutnya jeda kompetisj yang panjang ini perlu disikapi dengan baik, terutama merealisasikan program berupa pertandingan berintensitas tinggi. Setidaknya Persib perlu melakukan dua pertandingan berintensitas tinggi di jeda kompetisi kali ini untuk menjaga kesiapan timnya jelang menghadapi PS Barito Putera.

Namun begitu, Goran belum bisa memastikan apakah rencana itu bisa terwujud atau tidak. Goran berharap setidaknya ada satu laga uji tanding yang terealisasi dan satu pertandingan lagi bisa dikemas lewat sesi gim internal antar sesama pemain Persib.

“Tentu saja, bahkan menurut saya seharusnya sebelum menghadapi Barito kami harus bermain dua kali. Satu dengan bertanding menghadapi tim lawan (uji coba) dan satu laga lainnya hanya di antara pemain kami,” ujar pelatih berusia 58 tahun itu.

Goran melanjutkan, dua gim berintensitas tinggi itu merupakan upaya jajaran tim pelatih untuk menjaga berbagai aspek penting dari timnya. Sehingga diharapkan Persib bisa menggelar pertandingan berintensitas tinggi guna menjaga kesiapan  jelang bertandang ke markas PS Barito Putera.

BACA JUGA: Persib Akhiri Kerjasama dengan Daisuke Sato

“Jadi kami menjaga seolah kami bermain pada setiap akhir pekan. Setidaknya ini untuk menjaga kebugaran pemain dalam bertanding,” tutupnya.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva