Maia Estianty Ungkap Alasan Jatuh Cinta pada Irwan Mussry

Maia Estianty
(Instagram/@maiaestiantyreal)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Di hari ulang tahun suaminya, Irwan Mussry, Maia Estianty membagikan momen langka yang menunjukkan sisi lain sang suami. Di balik sosok Irwan yang berwibawa, kharismatik dan cool, ternyata ada sisi konyol yang membuat Maia jatuh cinta.

Melalui unggahan di Instagram, Maia menunjukkan beberapa potret yang menampilkan tingkah ajaib Irwan di kesehariannya.

Dalam video yang dibagikan, Irwan tampak seperti pura-pura tersandung saat jalan bergandengan dengan Maia.

Ada juga momen Maia mengajak Irwan mirror selfie, namun sang suami justru menunjukkan ekspresi konyol.

“Dari gambar-gambar ini kalian akan tau kan kenapa aku jatuh cinta sama Mas Irwan, karena?” tulis Maia.

Maia menegaskan bahwa bukan harta kekayaan yang membuatnya jatuh cinta dan memilih Irwan sebagai pasangannya. Justru kekonyolan Irwan yang membuatnya jatuh cinta setiap hari.

“Selamat ulang tahun suami ku tercinta @irwanmussry, tanpamu duniaku terasa kurang berwarna, karena kamu mampu menghidupkan segala suasana dan menjadi sandaran ku saat aku sedang gelisah,” ungkap Maia.

BACA JUGA : Senasib dengan Maia Estianty, Paula Verhoeven Gagal Beri Kejutan Ulang Tahun Buat Kenzo

Maia juga menuliskan doa panjang untuk suaminya yang kini sudah berusia 62 tahun.

“Semoga panjang umur, tambah sholeh, bahagia, setia, sehat terus, selalu bernasib baik dan beruntung, diberkahi banyak rezeki, kasih sayang, limpahan berkat dan karunia dan perlindungan serta ampunan dari Allah SWT. Amin. Selalu menjadi sinar yang mampu menerangi kegelapan dan aku selalu bangga bahwa kamu mudah menolong orang lain dengan all out,” doanya.

Di akhir captionnya, Maia mengungkapkan rasa cintanya yang tak terhingga pada suaminya.
“Love you sampai tak terhingga,” pungkasnya.

Unggahan Maia ini pun menuai banyak komentar dari netizen yang ikut terharu dengan ungkapan cinta Maia untuk Irwan.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.