BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Seorang pengemudi mobil Nissan Grand Livina diamankan oleh Satlantas Polresta Solo pada Senin (14/10/2024) setelah tabrak sejumlah kendaraan.
Pelaku, yang diketahui berinisial ABP, merupakan mahasiswa asal Sukoharjo.
Kejadian bermula saat ABP hendak menuju salah satu kampus. Mobil Nissan Grand Livina yang ia kendarai tabrak beberapa kendaraan di jalan.
Warga yang melihat kejadian tersebut langsung mengejar pelaku hingga akhirnya berhasil diamankan di sebuah pom bensin di Purwosari.
“Yang terlibat adalah Livina yang saat itu pengemudi kendaraan tersebut hendak berangkat ke salah satu kampus,” kata Kasat Lantas Polresta Solo Kompol Agung Yudiawan, mewakili Kapolresta Kombes Pol Iwan Saktiadi, pada Selasa (15/10/2024).
Menurut Agung, ABP mengaku ketakutan saat dihentikan oleh warga.
“Dari hasil introgasi pengemudi Livina tersebut, pengemudi tersebut karena takut ada masyarakat, ada warga yang menggedor-gedor, menghentikan mobil tersebut,” tambahnya.
BACA JUGA : Hindari 4 Perawatan Ini, Mobil Dijamin Awet
ABP saat ini diamankan di Satlantas Polresta Solo untuk dimintai keterangan dan diperiksa kondisinya.
“Untuk sementara, kondisi pengemudi masih stabil, tidak terpengaruh obat-obatan terlarang. Kami tadi minta bantuan dari Dokkes Polresta Solo hasilnya negatif, artinya tidak ada pengaruh alkohol maupun narkoba,” pungkas Agung.
Polisi masih menyelidiki lebih lanjut penyebab kecelakaan tersebut.
(Hafidah Rismayanti/Budis)