Longsor di Bandung Barat, BPBD Jabar Kirim Alat Berat dan Sembako

Longsor bandung barat
Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin meninjau langsung lokasi longsor di Sindangkerta, Bandung Barat, Sabtu (2/12/2023). (Foto: Humas Jabar)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin ingin melihat langsung penanganan longsor yang terjadi di Desa Buninagara, Sindangkerta, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Bey Machmudin melakukan peninjauan ke lokasi longsor di Bandung Barat tersebut pada Sabtu (2/12/2023). Di lokasi kejadian, Bey menegaskan bahwa semua pihak harus bergerak cepat dalam menangani bencana tersebut.

Penanganan yang harus dilakukan, kata Bey, mulai dari memastikan masyarakat terdampak dalam kondisi aman dan aktivitas ekonomi tetap berjalan.

“Karena ini memang daerahnya tidak aman di kondisi sekarang, jadi masyarakat diungsikan ke kerabatnya. Tapi bila tidak ada, nanti Pemda Provinsi Jabar dan Pak Bupati akan mencari solusi secepatnya,” tegas Bey.

Selain itu, kata dia, aktivitas ekonomi masyarakat terdampak juga harus disediakan transportasinya untuk menuju Pasar Ciwidey, Kabupaten Bandung.

BACA JUGA: Bupati Bandung Mulai Disibukkan dengan Banjir dan Longsor yang Terjadi di Wilayahnya  

“Intinya, kita tidak mau aktivitas ekonomi masyarakat terganggu,” kata Bey.

Menurutnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan aparat gabungan sudah terjun ke lokasi untuk menangani material longsor dengan menggunakan alat berat.

BPBD Jabar sendiri selain mengirimkan bantuan alat berat, juga sembako untuk penanganan darurat masyarakat setempat yang terdampak longsor.

“Kami sudah respons cepat, langsung dikirim bantuan berupa alat berat dan pangan,” tuturnya.

Bey mengimbau masyarakat Jabar untuk mewaspadai potensi bencana hidrometeorologi lainnya seperti angin kencang, longsor, dan banjir, terutama sepanjang musim hujan.

Bey meminta masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana harus selalu koordinasi dengan petugas, jangan sampai tidak mengindahkan arahan-arahan dari petugas.

“Intinya adalah pertama ikuti arahan petugas di lapangan karena BPBD stand by 24 jam,” ucap Bey.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva