Lolos Scopus, Mahasiswi Fakultas Kedokteran UI Shakira Amirah Viral

Shakira Amirah
(Instagram/@shakiraamirah)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Seorang mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI), Shakira Amirah, menjadi viral di media sosial X berkat pencapaian gemilangnya dalam menulis belasan publikasi ilmiah.

Keviralan Shakira mulai dari unggahan akun X @nawaldriva pada Selasa (18/6/2024) yang membagikan poster Shakira sebagai peserta Clash of Champions di Ruang Guru.

Poster tersebut mengungkapkan bahwa Shakira memiliki Indeks Prestasi Komulatif (IPK) 3.82 dan pernah meraih beberapa kemenangan dalam perlombaan.

Shakira juga pernah menempati posisi pertama sebagai mahasiswa berprestasi di kampusnya dan meraih posisi ketiga sebagai Mahasiswa Berprestasi Nasional 2023.

Namun, prestasi yang paling mencolok dari Shakira adalah kemampuannya dalam menulis 13 publikasi ilmiah terindeks di Scopus, sebuah database ilmiah oleh Elsevier.

Pencapaian Shakira dalam menerbitkan belasan jurnal ilmiah di Scopus menarik perhatian banyak orang. Termasuk pemilik akun X @nawaldriva yang mengekspresikan kagumnya.

“FKUI, 13 karya ilmiah SCOPUS apa banget cokkk,” tulis akun @nawaldriva pada Rabu (19/6/2024).

BACA JUGA : Penting! Ini 7 Program Prioritas Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah

Netizen lain juga terpana dengan prestasi Shakira, menyatakan kekagumannya terhadap kecerdasan dan ketekunan mahasiswi tersebut. Mereka menunjukkan apresiasi dan kagum atas dedikasi dan kerja keras Shakira dalam mencapai prestasi gemilangnya.

orang2 kaya gini pasti gatau dan gaada waktu buat liatin isi TL komunitas marah2 d aplikasi X,” tulis akun X @sabersstore.

dia pasti ga pernah ikutan komen cek khodam di live tiktok,” tulis akun @odesaa_.

tembus 1 aja udh keren bgt, ini 13??? gilaaaaaaaa beyond proud,” timpal @jjeongjaehyunj.

Prestasi Shakira Amirah tidak hanya mencuri perhatian netizen. Tetapi juga menginspirasi banyak orang untuk terus berusaha dan mengoptimalkan potensi yang dimiliki.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Serpihan Kertas Petasan Berserakan di Jalanan Setelah Perayaan Lebaran
Serpihan Kertas Petasan Berserakan di Jalanan Setelah Perayaan Lebaran
Pentingnya Mempersiapkan Dana Pendidikan Sejak Dini
Pentingnya Mempersiapkan Dana Pendidikan Sejak Dini
Samsung-Galaxy-S26-Ultra-Dikabarkan-Hadir-dengan-Teknologi-Baru-Apa-Saja-Perubahannya
Samsung Galaxy S26 Ultra Bakal Usung Fitur Kamera Variable Aperture, Kembali ke Akar Inovasi?
081322-Martin-Buday-Portrait-GettyImages-1391843784
UFC Vegas 105: Martin Buday Dapat Lawan Baru, Uran Satybaldiev Gantikan Kennedy Nzechukwu
GettyImages-2208390142
Charleston Open 2025: Kalinskaya Singkirkan Juara Australian Open
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Indonesia Vs Korsel U23, Selain Yalla Shoot

5

Soal Tarif Impor Trump, Kadin Sebut Peluang Negosiasi Masih Terbuka
Headline
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 5 April 2025
Dewan Pers Minta Polisi Tinjau Ulang Aturan Soal Pengawasan pada Jurnalis Asing
Dewan Pers Desak Polisi Tinjau Ulang Aturan Pengawasan terhadap Jurnalis Asing!
Timnas Indonesia
Tekuk Korea Selatan 1-0, Timnas Indonesia Pimpin Klasemen Piala Asia U-17 2025
jorge-martin-aprilia-racing
Legenda MotoGP Peringatkan Jorge Martin: Jangan Terburu-buru Kembali ke Lintasan, Utamakan Kesehatan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.