Lokasi Keberadaan Pengantin Bogor Hilang, Diungkap Polisi!

Pengantin bogor 10-7-2023
foto tangkap layar (Tiktok)

Bagikan

BOGOR, TM.ID: Kepolisian mengungkap fakta hilangnya pengantin mempelai perempuan, Anggaraeni (21) asal Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang hilang satu hari setelah melangsungkan pernikahan.

Kapolsek Rancabungur, Iptu Hartanto Rahim mengatakan, Anggi bukan hilang, melainkan menemui mantan pacarnya yang ada di Jakarta.

“Intinya mah si Anggi pergi meninggalkan rumah karena nyamperin dia (kekasihnya) lah di Jakarta, di kontrakan,” kata Kapolsek Rancabungur Iptu Hartanto Rahim, Sabtu (8/7/2023).

Sampai artikel ini dibuat, keberadaan Anggi dinyatakan sudah ditemukan. Anggi disebut berselisih dengan suaminya, Fahmi.

“Permasalahan sama suami sudah selesai,” ungkap Hartanto.

Anggi, lanjut Hartanto, menghampiri mantan pacarnya. Pengakuan kepada polisi, ia mengaku masih mempunyai hubungan dengan mantan kekasihnya itu.

“Jadi eta (itu–Anggi) setelah dikonfrontir kan yang nyamperin tuh mantan pacar, bukan mantan pacar, sebenarnya masih pacaran dia. Ditanya sama saya kan eta (Anggi) kekasih saya, kekasih kan berarti pacar ya,” jelas Hartanto. melnasir Detik, Senin (10/7/2023)

Pengantin Dijemput Pihak Keluarga

Diketahui, Anggi sudah dijemput oleh orang tua di daerah Bandung. Orang tuanya sempat menuliskan pesan singkat kepada Hartanto terkait kabar Anggi.

“Udah (ketemu), sekarang sama ibunya, tadi ibunya WA tadi saya jemput di Bandung, terus ya udah,” katanya.

“Alhamdulillah sudah ketemu, gitu. Di Bandung tadi malam, semalam sempat telepon dijemput di sana,” ujarnya.

Perkenalan Anggi dengan Mantan Pacar

Merangkum beberapa sumber, awalnya Anggi kenal dengan mantan kekasihnya yang bernama Adriaman Lase (AL) di tempat kerja.

Sebelumnya, Anggi dan Adriaman sama-sama bekerja di sebuah perusahaan jasa ekspedisi. Diduga Anggi lebih dulu mengenal Adriaman daripada Fahmi.

Fahmi dan Anggi baru pacaran sejak Februari 2023, hingga akhirnya mereka berdua memutuskan menikah.

Sedangkan Anggi dan Adriaman sudah bekerja di perusahaan jasa ekspedisi sejak tahun 2022 lalu.

Berdasarkan video viral yang beredar di media sosial, Adriaman hadir dalam konferensi pers. Terlihat, Adriaman wajahnya tertunduk lesu.

Namun, Fahmi sebagai suami pasrah, jika Anggi dan Adriaman menikah. Ia rela menceraikan Anggi untuk Adriaman

“Fahmi Husaeni selaku suami sah dari Anggi Anggraeni menyatakan untuk menceraikan istrinya dan menyerahkan kepada AL agar keduanya dinikahkan,” ujar Kapolsek Rancabungur Iptu Hartanto kepada awak media.

Kedua belah pihak akhirnya sepakat untuk menyelesaikan permasalahan ini secara kekeluargaan.

“Kedua belah pihak sudah berdamai, bersepakat menyelesaikan permasalahan tersebut secara baik-baik, kekeluargaan untuk saling menerima,” kata Iptu Hartanto.

BACA JUGA: Bukan Cuma Sinagog, Al Zaytun Diduga Punya Bunker Senjata

(Saepul)

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
anggaran pilkada KPU Karawang
Anggaran Pilkada KPU Karawang Rp1,19 Miliar Tak Terpakai, Ini yang Dilakukan
asn hilang di merbabu
Menhut Sampaikan Duka Pada ASN yang Meninggal di Merbabu
LISA MARIANA
Pede Dibela Netizen, Lisa Mariana Ucapkan Terima Kasih
surya paloh
Surya Paloh Sebut Bangun Bangsa Tak Sekedar Orasi Saja, Sindir Siapa?
Liverpool
Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.