LG – Hyundai Hadirkan Sistem Infotainment untuk Mobil Berbasis WebOS

Penulis: Budi

LG - Hyundai Hadirkan Sistem Infotainment
LG - Hyundai Hadirkan Sistem Infotainment untuk Mobil Berbasis WebOS.(Foto:Hyundai).

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: LG Electronics (LG) dan Hyundai Motor Group (Hyundai) telah mengumumkan kerja sama mereka di Los Angeles, Amerika Serikat pada tanggal 31 Oktober. Kolaborasi ini bertujuan untuk menghadirkan sistem infotainment canggih dalam mobil. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan pengalaman hiburan bagi penumpang di dalam kendaraan.

Berdasarakan siaran pers pada hari Jumat, 3 November, dijelaskan bahwa sistem infotainment berbasis WebOS for Automotive akan dipasang pada Genesis, mobil mewah dari Hyundai. Sistem ini memberikan kesempatan kepada penumpang depan dan belakang untuk menonton berbagai video dengan kualitas high-definition yang setara dengan menonton di layar TV atau smartphone di rumah.

BACA JUGA: Mengulas Fitur Active Air Flap Hyundai IONIQ 5 dan 6, Penting untuk Baterai!

Tidak hanya itu, sistem ini juga memungkinkan pengguna melakukan streaming video dengan kualitas suara yang jernih, namun tetap memperhatikan aspek keselamatan berkendara. LG dan Hyundai bekerja sama dengan YouTube untuk menyematkan aplikasi bawaan ke dalam WebOS for Automotive, memungkinkan pengguna mengoperasikannya dengan mudah melalui layar sentuh di dalam mobil.

Menurut pernyataan dari LG, WebOS for Automotive adalah hasil pengembangan dari sistem webOS terdahulu yang sudah terkenal dan digunakan dalam Smart TV buatan mereka. Sistem ini dirancang agar pengemudi dan penumpang dapat menikmati layanan over-the-top (OTT) seperti YouTube di dalam mobil.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
vaksin TBC bill gates
2.000 Orang Indonesia Ikut Uji Klinik Vaksin TBC Bill Gates, Sasar Remaja dan Dewasa
starlink-and-spacesail
Pesaing Baru Starlink dari China, SpaceSail Bakal Kepung Dunia dengan 15.000 Satelit
Penampungan arang bakau ilegal
Proses Hukum Eksportir Arang Bakau Ilegal Berlanjut, Tersangka Diserahkan ke Kejari Batam
Anak toko roti
Anak Pemilik Toko Roti Divonis 10 Bulan Penjara atas Penganiayaan Karyawati
6a14f6d0-1fb1-4301-a917-a4d3866fd408
Bose X LISA Ultra Open Earbuds Resmi Rilis, Tampil Bling-Bling dengan Harga Fantastis
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

3

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

4

Komitmen Jaga Kelestarian Lingkungan, PT ABS Restorasi Pantai Sesuai Arahan Pemerintah

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!
Cara Daftarkan anak Barak Militer
Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer
Ijazah Asli Jokowi
Kuasa Hukum Sebut Ijazah Asli Jokowi Dokumen Penting dan Rahasia
Persib
Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.