Legenda Musik Brasil Sergio Mendes Meniggal Dunia

sergio mendes meninggal dunia
(AP)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Musisi asal Brasil, Sergio Mendes, yang tekenal berkat kepiawaiannya memadukan musik tradisional Brasil dengan pop Amerika era 60-an dikabarkan meninggal dunia di usia 83 tahun.

Sebagai pelopor musik lintas budaya, sosok Sergio Mendes terkenal berkat kelihaiannya menyajikan bossa nova, samba, funk, dengan sentuhan jazz keren menjadikan karya-karyanya sangat dicintai di era 60-an.

Sergio wafat pada Kamis (5/9/2024) di Los Angeles, AS dan kabar itu diumumkan keluarganya secara langsung kepada media. Laporan Deadline, pada Jumat (6/9), mengungkapkan bahwa Mendes meninggal setelah beberapa bulan jatuh sakit akibat efek COVID-19 jangka panjang.

“Istrinya dan mitra musiknya selama 54 tahun terakhir, Gracinha Leporace Mendes, berada di sisinya, begitu pula anak-anaknya yang penuh kasih,” demikian bunyi pernyataan keluarga Sergio Mendes, melansir antara

Dalam pernyataan itu, keluarga turut mengenang momen terakhir Sergio Mendes sebagai musisi di atas panggung menghibur para penggemarnya.

Tepatnya pada November 2023, ia masih menghibur para penggemar di Paris, London, dan Barcelona menikmati kabar bahwa seluruh tiket untuk penampilannya habis terjual di kota-kota besar itu.

Sergio Mendes terkenal sebagai salah satu musisi lintas budaya paling berpengaruh di Brasil mulai pada 1960-an.

Ia sering kali bekerja sama dengan teman dan kolaboratornya Herb Alpert menghasilkan serangkaian hits berirama jazzy ala Burt Bacharach, terutama dalam lagu-lagu cover Beatles “All My Loving,” “Day Tripper” dan “With a Little Help From My Friends.”

Mungkin lagu cover yang paling disukai pendengarnya ialah “The Look of Love,” lagu Bacharach-Hal David yang pertama kali dipopulerkan oleh Dusty Springfield untuk film parodi James Bond Casino Royale, menghasilkan nominasi Oscar untuk Lagu Terbaik.

Bersama grup musiknya yaitu Mendes & Brazil ’66, Sergio juga merekamnya dan menampilkan versi mereka di Academy Awards 1968. Singel tersebut mencapai No. 4 di Billboard Hot 100 tidak lama setelah itu.

BACA JUGA: Bill Crook Mantan Bassis Spiritbox Meninggal Dunia

Grup tersebut juga mencapai Top 10 dengan “Fool on the Hill” di akhir tahun itu dan juga pada 1983 dengan “Never Gonna Let You Go.”

“Sérgio Mendes adalah saudara saya dari negara lain yang meninggal dengan tenang dan damai. Ia adalah sahabat sejati dan musisi yang sangat berbakat yang membawa musik Brasil dalam semua bentuknya ke seluruh dunia dengan keanggunan dan kegembiraan.” kata salah satu pendiri A&M Records, Alpert.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
jokowi hadiri pemakaman paus-1
Tiba di Vatikan, Jokowi Bawa Surat Pribadi dari Prabowo
Kembangkan Pasar di Asia Tenggara, VinFast Dipastikan Bangun Pabrik di Indonesia Akhir Tahun Ini
Kembangkan Pasar di Asia Tenggara, VinFast Dipastikan Bangun Pabrik di Indonesia Akhir Tahun Ini
Pemkot Bandung Dorong Penanggulangan HIV/AIDS Secara Holistik
Pemkot Bandung Dorong Penanggulangan HIV/AIDS Secara Holistik
daftar haji cadangan 2025
Simak, Cara Daftar Haji Cadangan 2025!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.