Sholat Ied di Masjid Agung Al-Ukhuwwah, Pj Wali Kota Bandung: Terima Kasih Warga Bandung

Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono
Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono Sholat Ied di Masjid Agung Al-Ukhuwwah Kota Bandung. (Rizky/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono beserta keluarga dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung mengikuti ibadah salat 1445 Hijriah atau di Masjid Agung Al-Ukhuwwah, Kota Bandung, Rabu (10/4/2024)

Bambang mengatakan, sholat ied fitri tahun 1445 Hijriah menjadi bagian dari perjalanan spiritual yang lebih mulia.

“Semoga rangkaian ibadah sholat ied ini menjadi bagian dari perjalanan spiritual kita yang sama-sama berharap keridhaan Allah SWT,” kata Bambang Tirtoyuliono dalam sambutannya, Rabu (10/4/2024).

Selama satu bulan penuh, kata Bambang, umat muslim menjalankan ibadah puasa di bulan ramadan, ia berharap kebiasaan tersebut dapat dipertahankan.

“Tentu kita berharap kebiasaan-kebiasaan baik di bulan ramadan bisa terus dipertahankan dan bahkan ditingkatkan menjadi jauh lebih baik lagi,” ucapnya.

Bambang mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Kota Bandung atas partisipasi dan dukungan dalam menciptakan kondusifitas dalam penyelenggaraan Pemilu pada tanggal 14 Februari lalu.

BACA JUGA: 10 Manfaat Kumpul Keluarga Saat Lebaran, Bisa Tingkatkan Kesehatan Mental

“Disertai harapan bahwa kondisi tersebut juga tetap selalu dipelihara pada Pilkada pada tanggal 27 November 2024 yang akan datang,” ujarnya.

Tak hanya itu, Bambang juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh warga Kota Bandung yang telah ikut berpartisipasi dalam pembangunan di Kota Bandung.

“Sehingga pada tahun lalu Pemkot Bandung sudah mampu meraih 37 penghargaan tingkat Nasional dan 26 penghargaan tingkat provinsi termasuk penghargaan dari Kemenpan RB,” imbuhnya.

Selain itu, Bambang menyampaikan sebuah harapan bagi Kota Bandung yang akan menjadi kota yang semakin ideal dari berbagai aspek kehidupan.

“Tentunya Kota Bandung akan menjadi kota yang semakin ideal dari berbagai aspek kehidupan dan tentunya dukungan serta peran aktif masyarakat sangat amat dibutuhkan untuk menunjukannya,” pungkas Pj Wali Kota Bandung.

 

(ADV)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PAN dukung Dadang Supriatna Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Manuver PAN di Pilkada 2024 Kabupaten Bandung
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Nelayan Tewas Usai Tenggak
Dikira Miras, 4 Nelayan Tewas Usai Tenggak Isi Botol Temuan di Laut
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich