Lahiran! Pasangan Kai Havertz dan Sophia Weber Sambut Anak Pertama

Kai Havertz
(X/@AFTVMedia)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bintang Arsenal, Kai Havertz, saat ini sedang berbahagia setelah menyambut kelahiran anak pertamanya bersama sang istri, Sophia Weber. Kabar bahagia ini diumumkan langsung oleh pemain asal Jerman tersebut lewat unggahan di akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahan Instagramnya, Havertz membagikan foto menggemaskan yang memperlihatkan dirinya dan Sophia sedang menggenggam tangan bayi mereka yang baru lahir. Ia juga menuliskan keterangan manis dalam postingannnya: “Selamat datang di dunia, putra kecil kami. Kami sangat mencintaimu!”

Dalam postingan tersebut langsung dibanjiri suka dan komentar dari rekan-rekan sesama pesepak bolanya. Dalam waktu setengah jam, unggahan itu sudah mencapai lebih dari 50.000 likes.

Ucapan Selamat untuk Kai Havertz

Berbagai pemain dan klub ikut turut memberikan ucapan selamat kepada pasangan ini. Mulai dari rekan setimnya di Arsenal, Oleksandr Zinchenko, serta akun resmi Arsenal juga turut menyampaikan kebahagiaan mereka dengan meninggalkan emoji hati.

Bayer Leverkusen, klub lamanya juga turut mengucapkan selamat dengan menulis, “Selamat untuk seluruh keluarga Havertz!”

Tidak ingin ketinggalan, mantan rekan setimnya di Chelsea, Marcos Alonso, memberikan komentar penuh antusias, “Wowww! Selamat!!!” Sementara itu, kiper Chelsea, Marcus Bettinelli, turut menyampaikan kebahagiaannya dengan emoji penuh cinta.

BACA JUGA:

Arsenal Tetap Lolos ke Perempat Final Meski Ditahan Imbang PSV 2-2

Bantai PSV Eindhoven 7-1, Arsenal Amankan Tiket Perempat Final Liga Champions

Havertz Absen karena Cedera

Pasangan Kai Havertz dan Sophia sudah menjalin hubungan sejak 2018. Kedua pasangan ini bertunangan pada 2023 dan resmi menikah pada Juli tahun lalu.

Di tengah kebahagiaan menyambut kelahiran sang anak pertama mereka, Havertz kini harus fokus pada pemulihan cedera hamstring yang dialaminya bulan lalu. Cedera tersebut terjadi saat Arsenal menjalani pemusatan latihan di Dubai, hal ini memaksanya absen dari lapangan hingga akhir musim.

Meski demikian, kehadiran sang putra ini tentu menjadi momen kebahagiaan tersendiri bagi Havertz selama masa pemulihan cederanya. Selamat kepada Kai Havertz dan Sophia atas kelahiran putra pertama mereka!

(Haqi/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.