KPU Jakarta: Berkas Pendaftaran Dharma-Kun Sudah Lengkap

Dharma Pongrekun-Kun Wardana
(KPU DKI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta menyatakan berkas pendaftaran bakal calon gubernur dan wakil gubernur jalur independen Dharma Pongrekun-Kun Wardana lengkap.

Hal itu disampaikan Ketua KPU Jakarta Wahyu Dinata setelah masa pendaftaran calon kepala daerah di tutup pada hari ini.

“Pasangan calon Dharma Pongrekun dan Kun Wardana. Beliau juga sudah mendaftarkan tadi pada pukul 19.00 dan ketiga bakal calon ini statusnya lengkap dan diterima,” kata Ketua KPU DKI Jakarta Wahyu Dinata di kantornya, Kamis (29/8/2024).

Dharma-Kun jadi pasangan ketiga yang mendaftar ke KPU DKI Jakarta sebagai bakal peserta Pilgub Jakarta setelah Pramono Anung-Rano Karno dan Ridwan Kamil-Suswono.

“Jadi kami tutup pendaftaran ini di pukul 23.59,” tegas Wahyu.

Perlu diketahui, ada tiga bakal pasangan calon yang sudah mendaftar sebagai pasangan bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur ke KPU Jakarta.

Dari jalur independen, ada pasangan Dharma Pongrekun dan Kun Wardana yang sudah lolos syarat dukungan oleh KPU DKI Jakarta. Pasangan ini mendaftarkan diri ke KPU DKI Jakarta pada hari terakhir masa pendaftaran, yaitu Kamis, 29 Agustus 2024.

BACA JUGA: Resmi Daftar ke KPU, Dharma Pongrekun & Kun Wardana Siap Bertarung di Pilkada Jakarta!

Selain itu, ada juga pasangan Ridwan Kamil (RK) dan Suswono didukung oleh 14 partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. Pasangan RK-Suswono mendaftar pada hari kedua atau Rabu (28/8/2024) siang.

Tak hanya itu, ada juga bakal padangan calon yang diusung oleh PDIP dan Partai Hanura yaitu Purnomo Anung dan Rano Karno yang sudah mendaftar pada hari kedua.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.