KPK: 3 Pasangan Capres-Cawapres Bakal Penuhi Undangan Besok

KPK Cegah Wali Kota Semarang dan Ketua DPRD Komisi D Keluar Negeri
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). (Foto: Media Sosial)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan, tiga pasang calon presiden (capres) dan wakil presiden Pemilu (cawapres) 2024 akan hadir di acara Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (PAKU Integritas).

“Ya informasi yang kami peroleh, sejauh ini semua (capres dan cawapres) sudah konfirm akan hadir,” kata juru bicara KPK Ali Fikri, Selasa (16/1/2024).

Ali menegaskan ketiga pasangan calon tidak akan berdebat. Sebab, itu sudah diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum.

“Ini program Paku Integritas KPK yaitu penguatan integritas dan anti korupsi calon penyelenggara negara sebagai upaya pencegahan pemberantasan korupsi melalui kedeputian pendidikan dan peran serta masyarakat, ” kata Ali.

KPK juga akan memaparkan kondisi terkini dan masa depan pemberantasan korupsi maupun perlunya penguatan secara kelembagaan. Oleh karena itu, dibutuhkan komitmen dari seluruh pasangan calon.

BACA JUGA: Ikuti Jejak Jokowi, Ara Sirait Hengkang dari PDIP: Hasto Sentil Kasus MK

“Sehingga kami perlu komitmen masing-masing paslon capres dan cawapres terkait upaya pemberantasan korupsi dimaksud,” jelasnya.

Sebelumnya, juru bicara KPK Ipi Maryati mengatakan bahwa selain penguatan antikorupsi, para pasangan calon diminta untuk berdialog. Rencananya acara ini dimulai pukul 19.00 WIB.

“Kami agendakan, insyaallah, (kegiatan) hari Rabu setelah maghrib sekitar pukul 19.00 WIB sampai dengan sekitar pukul 21.30 WIB,” kata Ipi.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
Trik Bikin Video Jurnalistik Agar Menang di Suar Mahasiswa Awards 2025
Program DAKOCAN
Cara Buat KIA pada Program DAKOCAN Lebih Mudah
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
F1: The Academy
Netflix Buat Serial F1 The Academy, Tayang Mei 2025!
AFC Naturalisasi
CEK FAKTA: AFC Larang Naturalisasi Pemain Belanda untuk Timnas Indonesia
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.