BANDUNG,TM.ID: Pelaksana harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan kendali penanganan sampah saat ini, berada di tangan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat.
Kata Ema Sumarna, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung bakal mengikuti langkah yang diambil Pejabat (Pj) Gubernur Jabar. Termasuk untuk segera membuka akses lahan lainnya pembuangan sampah.
“Segala upaya yang diambil Pj gubernur, kita support 100 persen. Sekarang sedang menunggu secepatnya buka akses lahan baru, agar sampah yang sudah sangat luar biasa ini supaya bisa cepat ditangani,” kata Ema Sumarna, pada Selasa (12/9/2023).
BACA JUGA: Prediksi Susunan Pemain dan Preview Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan
Ia juga menjelaskan, selain mencari lahan baru. Pihaknya memprioritaskan pengangkutan sampah di tempat pembuangan sementara (TPS), dan sampah di ruas jalan yang sudah overload.
“Kita saat ini mendapat tambahan ritase sebanyak 4.000 untuk pembuangan sampah ke tempat pembuangan akhir (TPA) darurat Sarimukti. Dan saya sudah berkeliling meminta bantuan ke TNI. Tetapi belum menemukan lahannya,” ucapnya.
Pihaknya kini sedang menyiapkan lahan TPS sementara di Gedebage tambah Ema. Keberadaan mesin gibrig atau alat pencacah sampah pun, hanya dapat mengolah sampah sebagian.
“Kita tetap menyiapkan TPS sementara di Gedebage. Mesin pencacah belum bisa optimal. Jangka panjangnya adalah mensosialisasikan tentang bagaimana mengolah sampah di rumah. Sehingga harapan kita zero waste bisa terwujud,” pungkasnya.
(Rizky Iman/Masnur)