Kim Kurniawan Tegaskan PSS Sleman Bidik Poin Sempurna di Laga Krusial Kontra Persib Bandung

Kim Kurniawan Tegaskan PSS Sleman Bidik Poin Sempurna
Elvin Kamsoba dan Kim Kurniawan. (Dok. PSS Sleman)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pertandingan krusial harus dihadapi PSS Sleman pada pekan pamungkas Liga 1 2023/2024 kontra Persib Bandung. Laga yang akan digelar di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, Selasa 30 April 2024 itu akan menjadi penentu masa depan PSS di Liga 1.

Saat ini, posisi PSS memang tidak berada di dalam zona degradasi karena berada di peringkat 14 klasemen sementara. Namun potensi untuk turun kasta masih terbuka lebar, karena perbedaan selisih 1 poin dengan peringkat 16, yakni RANS Nusantara FC dengan 36 poin.

Semangat, optimisme dan keyakinan rupanya masih melekat di setiap tubuh penggawa tim Super Elang Jawa, termasuk Kim Jeffrey Kurniawan. Tiga hal tersebut masih begitu terlihat dari pemain bernomor punggung 23, terutama ketika menjalani masa persiapan kontra Persib.

BACA JUGA: Nasib PSS Sleman di Ujung Tanduk, Bojan Hodak Pastikan Persib Bandung Belum Mau Mengubah Target

“Persiapan PSS sejauh ini cukup bagus. Kami optimis untuk bisa meraih kemenangan kontra Persib nanti. Ini tentu untuk menghindari degradasi dan mengakhiri musim dengan baik,” tutur Kim dalam siaran pers yang diterima.

Kim menerangkan, menghadapi Persib di situasi genting memang bukan perkara mudah. Apalagi sebagai mantan tim, ia mengetahui betul akan kekuatan skuar Maung Bandung yang kini terus menunjukan tajinya di kompetisi Liga 1.

Namun ia memastikan, tim Bianco Verde akan berusaha semaksimal mungkin dalam menjaga asa untuk tetap tampil di Liga 1 musim depan. Target tinggi jiga dipatok PSS demi meringankan beban rekan setimnya dalam meraih hasil sempurna atas Persib

“Sudah diketahui saat ini Persib memastikan satu tiket di championship series dengan materi pemain yang merata secara kualitas. Menghadapi Persib di akhir kompetisi tentu membutuhkan usaha serta perjuangan pantang menyerah. Ini jadi motivasi para pemain PSS untuk memastikan satu tempat aman di Liga 1 untuk musim 2024/25,” tegasnya.

Kim percaya PSS Fans selalu memberikan dukungan luar biasa bagi PSS di situasi apapun. Pemain blasteran Indonesia dan Jerman ini pun memohon dukungan suporter untuk menuntaskan laga pamungkas dengan meraih kemenangan.

“⁠Kami butuh dukungan dari suporter kita untuk bisa memenuhi Stadion Manahan. Semoga kita semua bersama-sama bisa fight untuk mengambil tiga poin di kandang. Sehingga PSS bisa selesaikan musim ini dengan kemenangan dan menghindari degradasi. Kami berhutang itu kepada supporter kita yang setia menemani kita musim ini dengan luar biasa,” pungkasnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.