BANDUNG,TM.ID: Puasa Tarwiyah wajib dilakukan oleh umat islam yang akan mengamalkan puasa sunnah pada bulan Dzulhijjah. Biasanya orang berpuasa dua hari sebelum idul adha.
Umat islam dianjurkan untuk menunaikan puasa tersebut sebelum menyambut Hari Raya Idul Adha. Hal tersebut karena ada banyak sekali keutamaan yang bisa kita raih jika menunaikan puasa sunnah ini. Puasa sunnah tersebut tahun ini bisa kita kerjakan pada tanggal 27/6/2023. Tapi untuk Muhammadiyah bisa dilakukan pada 26/6/2023.
Niat Puasa Tarwiyah
Tidak jauh berbeda dengan puasa yang kita kerjakan pada bulan Ramadhan, menunaikan puasa ini juga perlu melafalkan niatnya. Berikut merupakan niat yang bisa kamu lafalkan.
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ يَوْمِ التَّرْوِيَةِ لِلهِ تَعَالَى
Artinya: Aku berniat puasa sunnah Tarwiyah esok hari karena Allah SWT”
Doa Buka Puasa Tarwiyah
Sama seperti puasa biasanya, umat islam harus menyegerakan buka puasa saat mendengar adzan maghrib. Berikut merupakan bacaan doa buka puasa berdasrkan dua hadist berbeda:
HR Bukhari dan Muslim
اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ
Artinya: “Ya Allah, untukMu aku berpuasa, dan kepadaMu aku beriman, dan dengan rezekiMu aku berbuka. Dengan rahmatMu wahai yang Maha Pengasih dan Penyayang.”
HR Abu Daud
ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللهُ
Artinya: “Telah hilang rasa haus, dan urat-urat telah basah serta pahala telah tetap, insya Allah”
Jadi itulah informasi mengenai puasa sunnah tarwiyah.
BACA JUGA: Momen Idul Adha dan Fenomena El Nino Ancam Inflasi, Ini Strategi Pemkot Bandung
(Kaje)