BANDUNG, TM.ID: Ada pertanyaan apakah dengan dioperasikannya Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan menyaingi Kereta Api (KA) Argo Parahyangan atau tidak.
PT KAI Daop 2 Bandung menilai dengan pengoperasian KCJB oleh PT KCIC itu justru malah menambah alternatif yang baru bagi masyarakat, dalam melakukan perjalanan dari Jakarta ke Bandung dan sebaliknya.
Dengan kehadiran kereta cepat yang, warga disuguhkan pilihan selain dari rute kereta Jakrta Bandung yang sudah dilayani oleh KA Argo Parahyangan, dengan relasi Stasiun Bandung-Gambir pp.
KA Argo Parahyangan kini beroperasi dengan layanan kereta kelas ekonomi premium dan eksekutif.
BACA JUGA: Tak Ada Subsidi Tapi Jokowi Jamin Tarif Tiket Kereta Cepat Masih Terjangkau
Namun begitu KAI Bandung mengatakan kalau KA Argo Parahyangan dan Kereta Cepat Jakarta Bandung punya segmentasinya berbeda.
Menurut Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Mahendro Trang Bawono, segmentasi kereta cepat diperuntukan untuk orang-orang yang butuh kecepatan waktu berpindah dari satu tempat ke tempat lain.
Jika KA Argo Parahyangan dipilih oleh masyarakat yang ingin santai dalam menikmati perjalanan dari Jakarta ke Bandung ataupun sebaliknya.
“Ini memberikan alternatif bagi penumpang, karena memang segmentasinya berbeda, di mana KCJB untuk orang yang membutuhkan kecepatan bolak-balik Bandung-Jakarta sehingga bermanfaat bagi mereka. Sementara Argo Parahyangan untuk orang-orang yang tidak buru-buru, ingin menikmati perjalanan, jadi semakin banyak pilihan,” kata Mahendro, Kamis (14/9/2023).
Mahendro juga mengatakan soal jadwal operasional KA Argo Parahyangan, hingga kini masih seperti biasa, 10 perjalanan hari biasa dengan tambahan satu perjalanan pada akhir pekan.
BACA JUGA: Ini Usulan Harga Paket Tiket dari KCIC Termasuk LRT dan KA Feeder KCJB
Dia belum bisa memastikan ketika kereta cepat sudah beroperasi penuh, jadwal perjalanan KA Argo Parahyangan akan berkurang atau tidak.
“Jadi (jadwal) masih seperti itu. Akan tetapi apabila nanti ada perubahan-perubahan pasti akan kami informasikan,” begitu kata dia.