Kendaraan Roda Empat Dominasi Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Poto Tano

kendaraan arus
(web)

Bagikan

MATARAM,TM.ID : Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Iptu Nurlana mengatakan, arus balik Lebaran 2023 di Pelabuhan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat mulai terlihat dan didominasi kendaraan roda empat.

“Situasi arus balik di Pelabuhan Poto Tano masih aman dan kondusif, rata-rata warga menggunakan mobil,” katanya di Mataram, Rabu (26/4/2023).

Ia juga mengatakan, arus mudik dan arus balik tahun ini di dominasi kendaraan mobil pada tanggal (24/4/2023) mencapai 310 unit, naik menjadi 453 unit pada (25/4/2023). Sedangkan sepeda motor pada tanggal (24/4/2023) mencapai 458 unit dan pada (25/4/2023) menurun menjadi 453 unit.

“Kemudian jumlah penumpang pada (24/4) Penumpang 2.107 orang menurun menjadi 1.782 orang pada 25/4, ” katanya.

Anggota gabungan Pos Terpadu Operasi Ketupat Rinjani 2023 di Pelabuhan Poto Tano melakukan patroli pengecekan terhadap penumpang dan kendaraan yang menggunakan motor dan mobil yang hendak menyeberang ke pelabuhan kayangan Lombok Timur.

“Anggota melaksanakan pengecekan, pemeriksaan dan pengaturan terhadap keluar masuknya arus kendaraan dan muatan di gerbang utama Pelabuhan Poto Tano menuju loket. Dan pengamanan aktifitas bongkar muat kapal di Dermaga 1 dan Dermaga 2,” katanya.

BACA JUGA: Polres Lombok Sediakan Bus Gratis Pada Arus Balik Lebaran 2023

Pada dini hari Anggota melaksanakan patroli di sekitar area parkiran sistem dan perkantoran pelabuhan Poto Tano dan pengamanan di seputar area penumpang serta jalur bongkaran kapal.

“Situasi di Pelabuhan Poto Tano masih dalam keadaan aman dan kondusif,” katanya.

Ia mengatakan, untuk kapal yang beroperasi di pelabuhan Poto Tano pada libur lebaran 2023 yaitu sebanyak 10 unit Kapal terdiri dari KMP Garda Maritim I, KMP Marina Tertera, KMP Alas I, KMP Nusa Sejahtera, KMP Liberty, KMP Jaxx, KMP Putri Gianyar, KMP Raja enggan, KMP Trimas ellisa dan KMP Satya Dharma.

“Ada 10 kapal yang beroperasi melayani warga pada libur Lebaran 2023,” katanya.

Sedangkan untuk kapal docking (dalam perbaikan) sebanyak 1 unit kapal yaitu KMP Mutiara Indonesia dan untuk kapal yang tersedia sebanyak 7 unit.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
purnawirawan tni prabowo
Didesak Purnawirawan TNI Soal Gibran, Ini Sikap dari Prabowo
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.