Kendalikan Harga, Pemprov Jabar Siap Gelar Operasi Pasar Subsidi

Operasi Pasar Subsidi
Ilustrasi-Pemkot Bandung gelar operasi pasar tekan harga komoditi jelang bulan Puasa. (Foto: Rizki Iman/ Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) menyiapkan Operasi Pasar (OP) subsidi dalam mengendalikan harga. OP subsidi yang disiapkan bukan hanya saat Ramadan tapi untuk sepanjang tahun.

“Tahun 2004 disiapkan anggaran Rp15 miliar untuk operasi ini. Tidak hanya Idul Fitri, untuk Idul Adha dan Nataru atau ketika harga-harga melonjak. Untuk Lebaran kita siapkan 50 persen dari anggaran,” ungkap Kepala Disperindag Jabar Noneng Komara Nengsih di Bandung, dikutip Kamis (21/3/2024).

Menurut Noneng, Disperindag Jabar terus memantau pergerakan harga komoditas, terutama beras dan minyak goreng selama Ramadan dan Idul Fitri 1445 hijriah.

“Komoditas yang diwaspadai seperti beras, telor, daging ayam, gula, dan minyak goreng ada kecenderungan,” katanya.

BACA JUGA: Operasi Pasar dari Pemkot Bandung Tekan Harga Pangan Jelang Puasa

Dalam upaya antisipasi lonjakan harga, kata Noneng,  seluruh kabupaten/kota akan menggelar operasi pasar termasuk juga tingkat Provinsi Jawa Barat. Untuk lokasinya, Disperindag Jabar  masih memetakan kabupaten/kota mana saja, karena tiap tempat berbeda.

“Kami terus pantau, harga tidak naik signifikan, tapi kita buat tren sampai akhir puasa bagaimana kecenderungan setiap komoditi itu tapi setiap kabupaten dan kota beda. Mudah-mudahan tidak terus membuat harga meningkat. ” jelasnya.

Selain itu, Noneng mengungkapkan, kegiatan bazar dan operasi pasar tidak akan digelar di kantor pemerintahan, melainkan di kawasan yang pada penduduk..

“Diarahkan di tempat padat penduduk. Mulainya sejak minggu depan tanggal pasti nanti saya informasikan. Yang jelas semua kabupaten kota, termasuk Operasi Pasar Bersubsidi. Kalau di Bandung Raya seperti di Cinunuk, Cijerah, mungkin juga sekitar Pahlawan untuk di Kota Bandung,” pungkasnya.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
prabowo hapus utang umkm
Prabowo Bakal Hapus Utang UMKM, OJK: Sangat Mungkin Direalisasikan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan Usai Menyubang 43 Emas di PON Aceh - Sumatera Utara
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Cek Fakta
Cek Fakta : Pesan Berantai Minta Matikan Ponsel Demi Hindari Radiasi Kosmik
PT Angkasa Pura II pastikan Operasional bandara Berjalan Normal
WNA Pemilik ITAP dan ITAS Bisa Autogate di Bandara
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Online Disetop
Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!