Kendala Budget, Bisakah Hyundai Ioniq 5 Disulap Jadi Versi ‘N’?

hyundai ioniq 5 n
(Dok.Hyundai)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Hyundai Ioniq 5 versi N telah resmi melantai sebagai mobil listrik performa tinggi di GIIAS 2024.

Berbasis dari versi standar yang sudah populer, versi N ini menawarkan peningkatan signifikan dalam hal performa dan desain.

Namun, harganya yang mahal pada Hyundai Ioniq 5 N sekitar Rp 1 miliar lebih hanya segelintir orang yang mampu memiliki mobil listrik berperforma tinggi ini.

Komponen Hyundai Ioniq 5 konversi N Belum Tersedia

hyundai ioniq 5 n
(Dok.Hyundai)

Pertanyaannya yang kini timbul adalah apakah pemilik Hyundai Ioniq 5 standar dapat memodifikasi mobil mereka dengan pemasangan sparepart resmi dari Hyundai?

BACA JUGA: Perbandingan Haval Jolion HEV dan Toyota Yaris Cross HEV, China atau Jepang?

Sayangnya, Hyundai belum menyediakan suku cadang performa khusus untuk mengubah Ioniq 5 standar menjadi Ioniq 5 N.

Hal ini sebagaimana pernyataan dari Vice President and Head of N Brand & Motorsport at Hyundai Motor Company, Till Wartenberg yang mengatakan, meskipun belum ada suku cadang performa khusus, Hyundai tidak menutup kemungkinan untuk memproduksinya di masa depan.

Meski belum sepopuler di negara-negara seperti Jepang, Cina, Eropa, atau Amerika Serikat, ada potensi besar untuk pertumbuhan di masa depan.

Jika Hyundai memperluas ketersediaan suku cadang performa untuk Ioniq 5, ini bisa menjadi peluang besar bagi para pemilik mobil untuk meningkatkan performa kendaraan mereka

Perbedaan Utama Versi Standar dan N

Salah satu perbedaan mencolok antara Ioniq 5 standar dan Ioniq 5 N adalah pada desain eksteriornya. Ioniq 5 N terpasang pemanis bumper belakang, bodykit khusus, dan velg yang meningkatkan aerodinamis.

Perubahan ini tidak hanya memperindah tampilan tetapi juga meningkatkan kestabilan kendaraan pada kecepatan tinggi.

Ioniq 5 N menggunakan baterai lithium-ion berkapasitas 84 kWh, lebih besar daripada kapasitas maksimum 72,6 kWh pada Ioniq 5 standar.

Kapasitas baterai yang lebih besar ini memungkinkan Ioniq 5 N menempuh jarak hingga 448 km, sedikit lebih pendek ketimbang dengan daya jelajah 481 km pada Ioniq 5 standar, tetapi dengan performa yang jauh lebih unggul.

Dari segi dapur pacu, versi N mampu menghasilkan 609 PS dan torsi sebesar 740 Nm. Ketika tombol N Grin Boost (NGB) diaktifkan, tenaga meningkat menjadi 650 PS dan torsi mencapai 770 Nm selama 10 detik.

Sedangkan versi standar hanya menghasilkan tenaga maksimal 217 PS dan torsi 350 Nm. Akselerasi dari 0 ke 100 km/jam pada Ioniq 5 N hanya membutuhkan 3,5 detik atau 3,4 detik dengan NGB aktif, jauh lebih cepat dibandingkan dengan 7,4 detik pada Ioniq 5 standar.

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bogor desa digital
Gaet IPB University, Pemkab Bogor Fokus Bangun Desa Digital
jalan-caringin-1-1024x768-4
Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Hari Kedua Survivor Tersesat di Gunung Manglayang!
Thumbn
Kehidupan Dinamis di Pasar Tradisional
Thumbn
Jejak Kehidupan di Pasar Tradisional yang Sibuk
Thumbn
Suasana Pasar Tradisional yang Ramai dengan Pedagang dan Pembeli
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.