Kelebihan Ponsel Gahar ASUS ROG Phone 8 Khusus Gaming!

ASUS ROG Phone 8-2
(ASUS)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dalam dunia teknologi, persaingan dalam industri ponsel pintar semakin ketat, terutama di segmen HP gaming. Pada 20 Maret lalu, ASUS kembali mengejutkan pasar dengan peluncuran inovasi terbarunya, yaitu seri ASUS ROG Phone 8.

Seri ini mencakup tiga model, yakni ASUS ROG Phone 8, ROG Phone 8 Pro, dan ROG Phone 8 Pro Edition. Yang menarik, ponsel baru ini membawa sejumlah fitur dan spesifikasi yang membuatnya layak menjadi perbincangan.

Triple Camera Canggih untuk Pengalaman Fotografi yang Lebih Baik

Meskipun sebagai HP gaming, ASUS ROG Phone 8 tidak melupakan kebutuhan fotografi pengguna. Dengan staf kamera yang canggih, pengguna dapat menikmati kemampuan fotografi yang menarik.

Seri ROG Phone 8 ini memiliki tiga jenis lensa kamera belakang: lensa wide 50 MP, lensa telephoto 32 MP, dan lensa ultrawide 13 MP. Lensa-lensa ini dipadukan dengan lensa wide 32 MP untuk kamera selfie.

Keunggulan dari lensa utama 50 MP pada ROG Phone 8 adalah penggunaan teknologi sensor terbaru dari Sony, yaitu sensor SONY IMX890.

Sensor ini menawarkan kemampuan menangkap gambar dengan detail dan kejernihan yang luar biasa. Selain itu, adanya Optical Image Stabilization pada lensa telephoto 32 MP membuat gambar lebih tajam dan jelas.

Performa Optimal dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 3 dan RAM 12 GB

Sebagai HP gaming, performa adalah salah satu hal yang sangat penting. ASUS ROG Phone 8 hadir dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3 yang memastikan kinerja yang sangat gesit dan efisien, bahkan untuk game-game berat.

Dengan CPU 30% lebih cepat dan GPU 25% lebih gesit dari seri sebelumnya, pengguna dapat menikmati pengalaman gaming yang lancar dan responsif.

Tidak hanya itu, kapasitas RAM 12 GB pada ROG Phone 8 memastikan bahwa pengguna dapat menjalankan berbagai aplikasi dan game secara bersamaan tanpa adanya lag atau hambatan.

Ini menjadi nilai tambah yang signifikan bagi para pecinta gaming yang menginginkan performa terbaik dari perangkat mereka.

BACA JUGA: Cek Spesifikasi Lengkap Asus ROG Phone 8 Sebelum Beli!

Layar LTPO AMOLED Full HD+ untuk Visual yang Mengagumkan

Salah satu aspek yang sangat penting dalam HP gaming adalah layar. Ponsel baru ini menampilkan layar LTPO AMOLED seluas 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2400 piksel.

Layar ini juga mendukung refresh rate hingga 165 Hz dengan touch sampling rate 720 Hz, sehingga pengguna dapat menikmati gambar yang lebih halus dan responsif.

Kemampuan layar ROG Phone 8 untuk mencapai kecerahan maksimum hingga 2500 nits membuatnya sangat cocok digunakan di berbagai kondisi pencahayaan.

Selain itu, fitur Vibration Mapping memberikan pengalaman haptic feedback yang lebih imersif saat bermain game.

Fitur Gaming Canggih untuk Pengalaman Bermain yang Lebih Seru

ASUS ROG Phone 8 dilengkapi dengan sejumlah fitur gaming canggih yang membuat pengalaman bermain lebih seru dan nyaman. Fitur AirTrigger memungkinkan pengguna untuk memiliki kontrol tambahan di kedua ujung jari, mirip dengan tombol L1 dan R1 pada konsol game.

AeroActive Cooler X, yang merupakan generasi terbaru, membantu mendinginkan perangkat saat bermain game berat. Selain itu, kehadiran X Sense 2.0 dan Background Mode membuat pengalaman gaming menjadi lebih imersif dan otomatis.

X Sense 2.0 menggunakan teknologi AI untuk mengenali pola pergerakan permainan, sedangkan Background Mode memungkinkan pengguna untuk melanjutkan permainan di latar belakang tanpa harus mematikan game.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva