BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Wacana pemekaran daerah, membawa 1,5 juta penduduk dari 4 kabupaten di Bali, salah satunya Karangasem.
Karangasem diwacanakan akan keluar dan gabung kw provinsi baru yang akan dibentuk. Empat kabupaten yang akan memisahkan diri dari provinsi Bali yaitu Karangasem, Gianyar, Klungkung dan Bangli.
Keluarnya Karangasem dan 3 kabupaten lainnya ini akan pindah ke provinsi baru seluas 2.048 kilometer persegi. Provinisi baru yang dibentuk dari 4 kabupaten tersebut, ibu kota dan pusat pemerintahan provinsi baru ini akan berada di Kota Amlapura.
Terkenal dengan keindahan alamnya, tidak heran jika beberapa wilayah di Bali ingin membentuk provinsi baru.Hal ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi kabupaten yang ingin memisahkan diri tersebut untuk dapat berkembang lebih baik lewat perhatian khusus pemerintah.
Diantaranya untuk mempercepat pembangunan baik di bidang infrastruktur, pengembangan sumber daya alam sehingga dapat menarik banyak wisatawan hingga meningkatkan perekonomian lokal di wilayah Karangasem dan 3 kabupaten lainnya.
Perluasan wilayah ini tentu menjadi objek wisata baru bagi wisatawan dan turis sehingga perkembangannya bisa bersaing dengan provinsi lain yang ada di Indonesia.
Pemerataan pembangunan dan pengentasan kesenjangan sosial perlu dilakukan agar Karangasem dan 3 kabupaten lainnya dapat berkembang.
Karangasem, Gianyar, Klungkung dan Bangli ini akan membentuk Provinsi Bali Timur yang akan dihuni oleh 1,5 juta penduduk. Namun demikian, terdapat beberapa kendala yang menjadi penghambat berdirinya Provinsi Bali Timur.
BACA JUGA:
Pemprov Restui Pemekaran Subang Utara, Bupati Subang Bersyukur
Seperti pemberlakuan moratorium pemekaran sehingga sampai saat ini belum ada wilayah baru yang bisa dimekarkan di Indonesia.
Di sisi lain, wacana pemekaran ini perlu pengkajian yang lebih dalam dengan melihat beberapa aspek yang bisa dikembangkan. Terutama dampak untuk daerah induk yang dimekarkan dan 4 kabupaten tersebut.
Soal biaya anggaran juga menjadi perhatian khusus Pemerintah Provinsi Bali untuk dapat memekarkan wilayah baru.
Itulah informasi terkait Karangasem yang diwacanakan akan keluar dari Bali sehingga 1,5 juta penduduk bakal bentuk provinsi baru.
(Virdiya/Usk)