TASIKMALAYA, TEROPONGMEDIA.ID — Mensukeskan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Polres Tasikmalaya menerjunkan petugas keamanan yang tidak sedikit. Tidak tanggung-tanggung, sebanyak 1.200 personil gabungan dari unsur TNI, Polri, Brimob, Satpol PP, Dinas Perhubungan dan instansi terkait lainnya diterjunkan mengamankan PSU.
“Kami, bersama TNI dan instansi terkait, berkomitmen penuh untuk menjaga PSU ini agar berjalan aman, tentram, tertib, lancar, dan kondusif,” ujar Kapolres Tasikmalaya, AKBP. Haris Dinzah, Sabtu 8 Maret 2025.
BACA JUGA:
Kebutuhan Rp60 Miliar, Pemdaprov Jabar Bantu Anggaran Penyelenggaraan PSU Tasikmalaya
Pelaksaan PSU, lanjut Harus, merupakan amanat undang-undang dan keputusan dari Mahkamah Konstitusi (MK). Dengan begitu, ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas, saling menghargai perbedaan pilihan, dan menunjukkan kedewasaan dalam berpolitik.
“Kami optimis, masyarakat Kabupaten Tasikmalaya akan mendukung terciptanya PSU yang aman dan damai,” ujar Haris.
Dengan kesiapan penuh aparat keamanan dan dukungan masyarakat, diharapkan PSU di Kabupaten Tasikmalaya dapat berjalan sukses dan menghasilkan pemimpin yang amanah.
(Doel/Usk)