Kantongi Izin LAM-PTKes, UPI Resmi Buka Prodi Kedokteran

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) secara resmi membuka pendaftaran penerimaan mahasiswa baru (PPMB) tahun akademik 2023/2024, pada program studi (prodi) kedokteran, Program Sarjana dan Program Studi Dokter pada program pendidikan profesi di Fakultas Kedokteran.

Pembukaan prodi anyar di UPI ini tidak lepas dari surat keputusan pengurus perkumpulan Lembaga Akreditas Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) Nomor 0027/LAM-PTKes/Akr PSB.PTN-BH/Sar/VIII/2023, tentang rekomendasi pemenuhan persyaratan akreditasi minimum prodi kedokteran pada program sarjana UPI, serta surat Nomor 0028/LAM-PTKes/Akr PSB.PTN-BH/Sar/VIII/2023 mengenai program pendidikan profesi.

Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan UPI Prof Didi Sukyadi menuturkan, seiring dengan adanya surat keputusan tersebut maka secara resmi pihaknya telah bisa melakukan penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2023/2024 untuk Program Studi Kedokteran.

“Bahwa melalui penerimaan keputusan penetapan tersebut, UPI secara resmi membuka pendaftaran penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2023/2024 pada Program Studi Kedokteran,” ujarnya dalam siaran pers, baru-baru ini.

Direktur Direktorat Pendidikan UPI Asep Supriatna menambahkan, pihaknya akan melakukan sosialisasi dan promosi sepanjang 8-14 Agustus 2023. Dimana pendaftaran langsung dimulai sejak 10-16 Agustus mendatang.

“Pelaksanaan ujian tulis pada 18-20 Agustus 2023. Pengumuman di 22 Agustus 2023 dan registrasi pada 23-25 Agustus. Orientasi kampus dan kuliah umum di 28-30 Agustus dan pelaksanaan perkuliahan di 1 September 2023. Penerimaan dapat dilakukan melalui laman https://pmb.upi.edu,” terangnya.

BACA JUGA: Unjani Segera Buka Program Doktoral Ilmu Pemerintahan

Sementara Dekan Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) Prof Boyke Mulyana menuturkan, keinginan mendirikan Fakultas Kedokteran ini sudah lama dicita-citakan oleh UPI. Usaha yang dilakukan selama ini disambut syukur karena pada akhirnya mereka mendapat restu untuk membuka prodi tersebut.

“Semua tim pengusul memiliki semangat dalam berbagai proses dan tahapan pengusulan dan pendirian. Keberadaan sport medicine dan sport science di UPI ikut serta memberikan dukungan keunggulan bagi Program Studi Kedokteran, sarjana maupun profesi,” ucapnya.

Rektor UPI Prof Solehuddin menyampaikan apresiasi karena pada akhirnya pihaknya menerima penetapan secara resmi terkait rekomendasi, bahwa UPI telah memenuhi syarat akreditasi minimum program studi LAM-PTKes. Dia berharap, kehadiran Fakultas Kedokteran UPI dapat menyemarakkan dunia pendidikan. Khususnya dalam memenuhi kebutuhan tenaga ahli seperti dokter, bagi masyarakat.

“Secara kelembagaan, UPI berupaya secara maksimal dan bekerja keras dalam pendirian Program Studi Kedokteran pada Fakultas Kedokteran UPI ini. Kita tidak setengah-setengah, kita berupaya dengan luar biasa,” tutupnya.

 

(Dang Yul/Budis) 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
DT09
DT09 Luncurkan Album Baru, Tonjolkan Tema Sosial Meski Enggan Meninggalkan DNA-nya
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.