Kaleidoskop 2023: Makanan Viral Sepanjang Tahun Ini Ditutup Oleh Cromboloni!

Penulis: Anisa

makanan viral
(Apa habar)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tak terasa, penghujung 2023 sudah di depan mata. Kita segera menyongsong riuh terompet menyambut tahun baru. Sejauh tahun berlalu, dunia kuliner memberikan kontribusinya dengan merilis berbagai makanan kekinian yang mencuri perhatian. Dari permen roll-ups hingga bluder cokro, mari menilik makanan viral sepanjang tahun ini melalui kaleidoskop 2023 berikut.

1. Roll-ups Candy

Makanan viral pertama di tahun 2023 adalah permen roll-ups. Fruit Roll-Ups, merek permen ringan yang debut pada 1983 di Amerika, menjadi sensasi baru di dunia makanan. Permen ini, berbentuk pipih, bertekstur padat, dan lengket, menemukan padanannya dengan es krim, menciptakan tekstur yang unik dan memuaskan para penikmatnya.

2. Daifuku Mochi

Daifuku merupakan kue tradisional Jepang yang terbuat dari pasta kacang merah berbalut mochi yang mendapat sorotan di media sosial. Varian daifuku mochi yang lebih tebal dan besar, berisi pasta kacang merah dan buah strawberry utuh, membuatnya berbeda dari mochi biasa. Keunikan dan kelezatan daifuku mochi membuatnya menjadi salah satu makanan kekinian yang banyak orang cari.

3. Seblak Rafael

Seblak adalah camilan pedas yang menggoda, mendapatkan sentuhan baru dengan kemunculan Seblak Rafael. Kreasi dari Rafael Tan ini berhasil mencuri perhatian pengguna TikTok. Cita rasa gurih dan pedas membuatnya menjadi makanan viral favorit yang selalu dinanti. Bahkan, kepopulerannya sempat membuat kerupuk untuk seblak habis di pasaran.

4. Ikan Shisamo

Ikan Shisamo menjadi sorotan di tahun 2023, terutama setelah Rayyanza Malik Ahmad, putra Raffi Ahmad, memperkenalkannya. Keunikan ikan capelin ini adalah bisa dimakan dari kepala hingga ekor, dengan duri hanya di bagian tengah. Keberlimpahan telur pada ikan betina menambah daya tarik tersendiri.

BACA JUGA: 3 Tempat Beli Cromboloni di Bandung, Serbu Jangan Sampai Kehabisan!

5. Bluder Cokro

Bluder cokro adalah oleh-oleh khas Madiun yang menawarkan berbagai rasa seperti original, cokelat, kismis, keju, coklat keju, kacang, coklat kacang, tiramisu, klepon, kopi, green tea, taro, klepon, abon sapi, dan nutella. Cemilan ini paling nikmat saat dicelupkan ke dalam segelas susu, menciptakan harmoni rasa yang tak terlupakan.

6. Cromboloni

Cromboloni adalah perpaduan antara croissant dan bomboloni yang membawa pengalaman baru dalam dunia pastry. Dengan tampilan gemuk yang renyah di luar dan isian yang lumer seperti bomboloni, cromboloni menjadi pilihan menarik bagi pecinta kudapan.

Tahun 2023 memang memberikan beragam pilihan kuliner yang mencerminkan keberagaman selera dan kreasi. Semoga tren makanan viral ini tetap memberikan inspirasi di tahun-tahun mendatang.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkes Sebut Vaksin TBC Ditargetkan Masuk Program Nasional
Menkes Sebut Vaksin TBC Ditargetkan Masuk Program Nasional
5ba49ad615e9f9205e7ee68c
Kasatkina Ganti Kewarganegaraan, Marta Kostyuk Akhirnya Jabat Tangan Usai Laga di Italian Open
kecelakaan jalan anggrek bandung
Pengemudi yang Tabrak Pelajar SMAN 5 Bandung Resmi Jadi Tersangka
Juventus
Lazio Tahan Imbang Juventus 1-1, Nyonya Tua Gagal Raih Poin Penuh
Alwi-Farhan_tunggal-putra-indonesia-4219010841
Indonesia Open 2025 Usung Nuansa Baru, Karpet Biru Jadi Ciri Khas
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

3

Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University dan Yayasan Panrita Peduli Hadirkan Program "Guru Literat AI" untuk Aktivis Pendidikan Sulawesi Selatan

4

Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
BGN Sebut Program MBG Atasi Kemarahan Akibat Lapar
BGN Sebut Program MBG Atasi Kemarahan Akibat Lapar
Manchester City
Southampton vs Manchester City Berakhir Imbang 0-0 di Premier League 2024/2025
Marc Marquez Tak Pasang Target Tinggi Bersama Ducati di MotoGP 2025
Marc Marquez Rebut Puncak Klasemen MotoGP Usai Menang Sprint di Prancis
BMKG Prediksi Hujan Sedang hingga Lebat Guyur 35 Provinsi pada Minggu
Cek, BMKG Prediksi Hujan Sedang hingga Lebat Guyur 35 Provinsi pada Minggu

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.