Istri Habib Luthfi Meninggal Dunia

Istri Habib Luthfi
(dok.jatman)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Innalillahi wainnailaihi rajiun. Istri Habib Muhammad Luthfi bin Yahya, Syarifah Salma binti Hasyim bin Yahya, telah meninggal dunia pada Selasa (28/5/2024) sekitar pukul 21.55 WIB.

Syarifah Salma meninggal pada usia 66 tahun di Rumah Sakit Budi Rahayu, Kota Pekalongan, Jawa Tengah.

“Innalillahi wa innailaihi rojiun. Berita duka Telah meninggal dunia Syarifah Salma binti Hasyim bin Yahya (istri Habib Lutfi bin Yahya) pada usia 66 tahun di RS Budi Rahayu Pekalongan, sekitar pukul 21.55 WIB,” tulis akun instagram @habibluthfibinyahya.

Istri Habib Luthfi
(Instagram/@habibluthfibinyahya)

Syarifah Salma terkenal sebagai sosok yang baik hati dan ramah. Ia sering menemani suaminya dalam berdakwah dan menjalankan tugasnya sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres).

Pasangan Habib Luthfi dan Syarifah Salma sangat kalangan nahdliyin hormati. Keduanya kerap menjadi sorotan netizen di media sosial ketika tampil dalam acara-acara kebudayaan.

Habib Luthfi sering memberikan ceramah tentang mewujudkan rumah tangga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah.

BACA JUGA : Perjalanan Habib Hasan bin Jafar Assegaf Merintis Majelis Nurul Mustofa

Syarifah Salma dan Habib Luthfi memiliki empat orang anak. Ada Habib Baha’udin al-Alawi bin Yahya, Syarifah Fatimah Ni’matuz as-zainabi, Syarifah Ummu Hani, dan Syarifah Fatimah.

Jenazah istri Habib Luthfi, Syarifah Salma akan dimakamkan di pemakaman keluarga di komplek maqbarah Sapuro, Kota Pekalongan, pada hari Rabu (29/5/2024) sekitar pukul 14.00 WIB.

 

 

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
prabowo hapus utang umkm
Prabowo Bakal Hapus Utang UMKM, OJK: Sangat Mungkin Direalisasikan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan Usai Menyubang 43 Emas di PON Aceh - Sumatera Utara
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Cek Fakta
Cek Fakta : Pesan Berantai Minta Matikan Ponsel Demi Hindari Radiasi Kosmik
PT Angkasa Pura II pastikan Operasional bandara Berjalan Normal
WNA Pemilik ITAP dan ITAS Bisa Autogate di Bandara
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Online Disetop
Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!