Juventus Tekuk Verona 2-0, Merangkak ke Puncak Klasemen Serie A

Juventus
(x/@juventusfc)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Juventus berhasil mengalahkan Hellas Verona dengan skor 2-0 dalam pertandingan pekan ke-27 Serie A musim 2024/2025 yang berlangsung di Allianz Stadium, pada Selasa (4/3/2025) dini hari WIB.

Juventus mendominasi jalannya pertandingan, namun mereka mengalami kesulitan ketika membongkar pertahanan yang rapat dari Hellas Verona. Juventus baru bisa memecah kebuntuan pada babak kedua lewat gol dari Khephren Thuram dan Teun Koopmeiners.

Dengan hasil ini, Juventus kembali menduduki peringkat empat di klasemen dengan perolehan 52 poin, sehingga mempertahankan peluang mereka untuk bermain di Liga Champions musim depan. Sementara itu, Verona tetap berada di peringkat 14 dengan perolehan 26 poin.

Jalannya Pertandingan

Bermain di kandang sendiri, Juventus berusaha untuk langsung tampil dengan agresif. Akan tetapi, sederetan peluang yang diperoleh oleh tuan rumah ternyata belum berhasil dimanfaatkan menjadi sebuah gol.

Sebaliknya, justru Verona sempat mencetak gol di akhir babak pertama lewat aksi Tomas Suslov. Tapi gol tersebut harus dianulir oleh VAR karena terdapat pelanggaran offside.

Setelah kembali dari kamar ganti, Juventus terus menekan tim tamu, dan kkhirnya Khephren Thuram berhasil mencetak gol pada menit ke-73 dengan tembakan first time setelah menerima umpan tarik dari Andrea Cambiaso.

Memasuki menit ke-90, Juve berhasil menggandakan keunggulan lewat tembakan Koopmeiners dari sisi kanan. Skor 2-0 untuk kemenangan Juve pun menjadi hasil akhir laga ini.

Memasuki menit ke-90, Juventus berhasil menggandakan keunggulan mereka lewat aksi dari tembakan Teun Koopmeiners disisi kanan. Akhirny merubah skor menjadi 2-0, dan memastikan kemenangan Juventus dalam pertandingan tersebut.

BACA JUGA:

Barcelona Kembali Puncaki La Liga Usai Kalahkan 10 Pemain Real Sociedad

Terungkap, Neymar Nyaris Gabung Real Madrid dan Bayern Sebelum ke Barcelona

Susunan Pemain

Juventus: Michele Di Gregorio; Timothy Weah (Alberto Costa 61′), Lloyd Kelly, Federico Gatti (Pierre Kalulu 70′), Andrea Cambiaso; Manuel Locatelli, Khephren Thuram; Kenan Yildiz (Samuel Mbangula 82′), Weston McKennie (Teun Koopmeiners 60′), Nicolas Gonzalez; Randal Kolo Muani (Dusan Vlahovic 82′).

Pelatih: Thiago Motta.

Verona: Lorenzo Montipo; Nicolas Valentini, Diego Coppola, Pawel Dawidowicz (Daniele Ghilardi 46′); Davide Faraoni (Daniele Oyegoke 46′), Ondrej Duda, Cheikh Niasse, Jackson Tchatchoua; Tomas Suslov (Grigoris Kastanos 79′), Dailon Livramento (Antoine Bernede 56′); Amin Sarr (Mathis Lambourde 86′).

Pelatih: Paolo Zanetti.

 

(Haqi/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
jokowi hadiri pemakaman paus-1
Tiba di Vatikan, Jokowi Bawa Surat Pribadi dari Prabowo
Kembangkan Pasar di Asia Tenggara, VinFast Dipastikan Bangun Pabrik di Indonesia Akhir Tahun Ini
Kembangkan Pasar di Asia Tenggara, VinFast Dipastikan Bangun Pabrik di Indonesia Akhir Tahun Ini
Pemkot Bandung Dorong Penanggulangan HIV/AIDS Secara Holistik
Pemkot Bandung Dorong Penanggulangan HIV/AIDS Secara Holistik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.