Jumlah Kategori Tarung Derajat Bupati Bandung Cup XI 2023

kategori Tarung Derajat bupati bandung cup 2023
Tarung Derajat Bupati Bandung Cup 2023. (Foto: Diskominfo Kab Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kejuaraan Tarung Derajat Bupati Bandung Cup XI 2023 akan diikuti lebih dari 200 atlet petarung dari 30 Satlat se-Kabupaten Bandung, dengan beberapa kategori pertandingan.

Ketua Pengcab Tarung Derajat Kabupaten Bandung, Wawan Ahmad Ridwan menjelaskan bahwa kejuaraan Bupati Bandung Cup XI 2023 merupakan proses pembinaan atlet-atlet muda yang akan mengikuti kejuaraan yang lebih tinggi.

“Kejurkab ini merupakan proses pembinaan yang dilakukan Pengcab dan dalam pelaksanaan didukung oleh KONI, Dispora juga oleh Pak Bupati Bandung,” kata Wawan di Gedung Indoor Si Jalak Harupat, Rabu (20/12/2023).

Menuurtnya, kejuaraan ini merupakan langkah penyiapan para atlet muda untuk berkompetisi di ajang yang lebih tinggi, baik tingkat Porprov atau tingkat nasional.

“Kita persiapkan sejak dini, dari usia dini, SD, SMP/SMA dan ulot usia kolot/tua),” katanya.

BACA JUGA: Resmi Dibuka, Kejurkab Tarung Derajat Bupati Bandung Cup XI 2023

Sementara itu, Ketua Penyelengga Kejuaraan Tarung Derajat Bupati Bandung Cup XI 2023, Deden Nurhamdani mengatakan, Kejurkab tersebut dilaksanakan rutin setiap tahun.

Di Kabupaten Bandung, terang dia, terdiri dari 42 Satlat Tarung Derajat. Sedangkan yang ikut bertanding hari ini ada 30 Satlat yang terdiri dari 248 atlet dan pelatih, dari 33 kelas yang dipertandingkan.

Deden menjelaskan, kategori yang dipertandingkan yaitu tarung bebas (201 atlet), 6 seni kategori gerak (47 atlet). Sedangkan kelas yang dipertandingkan ada 4, yakni usai dini, pelajar, umum, dan ulot.

“Dengan adanya Kejurnas ke-XI ini, kami harapkan para atlet yang tergabung dalam Satlat Tarung Derajat tingkat kecamatan se-Kabupaten Bandung ini akan dijadikan momentum untuk mempererat silaturahmi,” pungkasnya.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pendapat tentang bullying
Ini Pendapat Kak Seto Tentang Bullying, Potensi Non-Akdemik yang Tidak Tersalurkan?
JNE
JNE Terima Penghargaan dari Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta
Dennis Lim
Pernah Punya Bisnis Kasino, Ini Profil dan Biodata Ustaz Dennis Lim
NIK sebagai NPWP
Peluncuran Layanan Perpajakan Berbasis NIK sebagai NPWP, NPWP 16 Digit, dan NITKU
jarak masjidil haram aqsa
Jarak Masjidil Haram ke Aqsa, Keajaiban Rasulullah Saw Berkat Allah SWT
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024