BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Juicy Luicy dan Adrian Khalif kembali melanjutkan rangkaian tur Korban Sakit Hati Lagi. Tur ini merupakan lanjutan dari konser tur pertama yang sukses digelar sejak tahun lalu.
Dipromotori E-Motion Entertainment dan SOD Live, Juicy Luicy dan Adrian Khalif menggelar Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi di Malang pada 21 Februari 2025. Bertempat di Graha Cakrawala, Universitas Negeri Malang, konser ini dihadiri oleh lebih dari 4.000 penonton.
“Malang selalu seru. Bahkan tadi sempat ada masalah teknis di tengah-tengah lagu, mereka tetap nyanyi paling kencang. Akhirnya kita malah jadi nyanyiin lagu-lagu yang enggak ada di setlist, spesial banget deh buat Malang, bonusnya banyak! Dan jadi duet gitu sama semua penonton yang hadir,” kata Uan Kaisar, Vokalis Juicy Luicy.
Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi tidak hanya menyuguhkan penampilan spektakuler dari Juicy Luicy dan Adrian Khalif, tetapi juga memberikan kesempatan bagi para penggemar untuk bertemu langsung dengan idola mereka. Meski tidak menghadirkan tamu kejutan seperti di konser sebelumnya, Juicy Luicy tetap memuji antusiasme para penggemar di Malang.
Para Korban Sakit Hati (sebutan untuk penonton Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi) juga berkesempatan memenangkan backstage pass melalui aktivitas giveaway di Instagram.
Mereka yang beruntung mendapatkan backstage pass memiliki akses ke area belakang panggung untuk bertemu dan berfoto langsung dengan Juicy Luicy serta Adrian Khalif sebelum konser dimulai.
Sambil menunggu konser, para Korban Sakit Hati dapat menikmati booth-booth yang disediakan di sekitar area konser. Terdapat booth karaoke, makanan, merchandise, games menarik yang disediakan oleh para rekan sponsor dari Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi Malang.
Ada juga photobooth yang memungkinkan para Korban Sakit Hati untuk mengabadikan momen-momen favorit mereka selama berada di Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi Malang.
“Pertama kalinya manggung di Malang bawain lagu-lagu gue sendiri. Senang banget banget banget malam ini. Cuaca juga kayaknya mendukung ya, hujan-hujan gitu, bikin suasana makin cocok buat sakit hati. Sesuai banget sama judul konsernya, terima kasi Malang,” ujar Adrian Khalif.
BACA JUGA:
Jadwal dan Cara Beli Tiket Konser Tur Korban Sakit Hati Lagi Juicy Lucy
Lirik Lagu Sialan – Adrian Khalif feat Juicy Luicy, Trending di YouTube!
Setelah melewati Malang dan tiga kota sebelumnya yakni Medan, Pekanbaru, Bekasi, Konser Untuk Korban Sakit Hati Lagi mengakhiri perjalanannya di Banjarmasin pada 22 Februari 2025.
Penggemar membanjiri komentar Instagram resmi @konseruntukkorbansakithati untuk segera melanjutkan rangkaian turnya ke kota-kota yang belum dikunjungi.
(Kaje/Aak)