John Stones Cetak Gol Penyelamat Manchester City dari Kekalahan Atas Arsenal

John Stones Cetak Gol Penyelamat Manchester City
Penyerang Manchester City Haaland (Instagram @mancity)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDI.ID — John Stones, bek Manchester City, masuk lapangan pada babak kedua laga kontra Arsenal di Etihad Stadium, Minggu (22/9/2024). Ia berhasil menyelamatkan The Citizens dari kekalahan lewat gol pada masa injury time.

Juara bertahan sekaligus tuan rumah Manchester City membutuhkan gol telat John Stones untuk mengimbangi 10 orang Arsenal. pertandingan beakhir 2-2 pada lanjutan Liga Inggris 2024/2025 di Etihad Stadium, Senin (23/9/2024) dini hari WIB.

Man City nyaris kalah saat menjamu Arsenal di Etihad Stadium. Padahal The Gunners bermain dengan 10 pemain sepanjang babak kedua.

Jalannya Pertandigan

Manchester City lebih dulu membuka keunggulan lewat gol Erling Haaland pada menit kesembilan. Namun, The Gunners mampu membalas dengan dua gol yang dicetak oleh Riccardo Calafiori pada menit ke-22 dan Gabriel Magalhaes pada menit 45’+1.

Pada babak kedua, Man City unggul jumlah pemain. Gelandang Arsenal, Leandro Trossard, dikartu merah wasit pada akhir babak pertama. Namun, keunggulan jumlah pemain itu tak lantas membuat tim tuan rumah dengan mudah menjebol gawang Arsenal.

Dalam kondisi tertinggal dan unggul jumlah pemain, Man City yang tidak berhasil menambah gol membuat Pep Guardiola memutuskan untuk melakukan pergantian pemain setelah menit ke-70.

Phil Foden masuk menggantikan Jeremy Doku pada menit ke-70. Kemudian Jack Grealish dan John Stones masuk pada menit ke-78, masing-masing menggantikan Savinho dan Kyle Walker.

Keputusan Pep Guardiola berbuah manis. John Stones menjadi penyelamat Man City dengan gol yang dicetaknya pada masa injury time.

Meski hanya meraih satu poin dari pertandingan kontra Arsenal di Etihad Stadium, itu sudah cukup untuk membawa Man City kembali ke puncak klasemen Premier League 2024/2025.

BACA JUGA: Man City Esports Pamerkan Fasilitas Canggih di Stadion Etihad

Tambahan satu poin membuat Man City kini memiliki 13 poin, unggul satu poin atas Liverpool dan Aston Villa yang ada di bawahnya.

Susunan Pemain

Manchester City: Ederson; Walker, Dias, Akanji, Gvardiol, Rodri, Gundogan, Savio, Silva, Doku, Haaland

Pelatih: Josep Guardiola

Arsenal: Raya; Calafiori, Magalhaes, Saliba, Timber, Saka, Partey, Rice, Martinelli, Trossard, Havertz

Pelatih: Mikel Arteta

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas