Jessica Wongso Bebas, Langsung Dibawa ke Kejari dan Bapas Jaktim

Jessica Wongso bebas
(tangkap layar/YouTube)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Terpidana kasus pembunuhan kopi sianida, Jessica Wongso setelah bebas bersyarat dari Lapas Perempuan Pondok Bambu langsung berangkat ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Timur dan ke Balai Permasyarakatan (Bapas) Jakarta Timur, Minggu (18/08/2024).

Kuasa hukum Jessica, Otto Hasibuan, mengatakan, kliennya itu harus pergi ke dua tempat tersebut lantaran harus mengurus administrasi dengan status bebas bersyarat.

“Dari Bapas saat urusan kami sudah lepas di situ, tinggal ke pengacara,” kata Otto melansir Antara, Minggu.

BACA JUGA: Jessica Wongso Bebas Bersyarat Hari Ini

Setelah itu, Otto mengaku akan memberikan keterangan lebih lanjut mengenai Jessica Wongso yang telah bebas bersyarat.

Untuk diketahui, Jessica Wongso keluar lapas sekitar pukul 09.36 WIB dan mendapatkan jemputan dari Otto Hasibuan. Ia saat keluar dari lapas, tanpa berkomentar apapun hanya melambaikan tangan dan senyuman kepada wartawan.

Tidak lama, Jessica langsung masuk ke dalam mobil Ini berwarna hitam hingga keluar dari area lapas. Warga pun antusias menyaksikan Jessica keluar dari lapas.

Diberitakan sebelumnya, Terpidana kasus kopi sianida, Jessica Wongso resmi bebas bersyarat hari ini, Minggu (18/08/2024). Ia mendapatkan remisi 58 bulan dan 30 hari.

“Selama menjalani pidana, yang bersangkutan telah berkelakuan baik berdasarkan Sistem Penilaian Pembinaan Narapidana dengan total mendapat Remisi sebanyak 58 bulan 30 hari,” ujar Kepala Kelompok Kerja Humas Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Deddy Eduar Eka Saputra, dalam keterangan tertulisnya.

Ia mulai ditahan sejak 30 Juni 2016 lalu, lantaran menjadi pelaku pembunuh Mirna Salihin dengan segelas kopi bersenyawa sianida. Jessica menerima pidana selama 20 tahun bui berdasarkan putusan kasasi Mahkamah Agung RI Nomor: 498 K/PID/2017 tanggal 21 Juni 2017.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Hadir di Indonesia, Untuk Sultan Doyan Petualang!
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
A41I4726.0
Patricio Pitbull Akui Salah Langkah di Debut UFC: Saya Terlalu Santai
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.