Jelang Bulan Puasa Pemkot Bandung Antisipasi PMKS Musiman

Penulis: Masnur

Banjir Gedebage
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna.(Foto: Rizky Iman/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung akan terus berupaya mengantisipasi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) atau pengemis musiman pada bulan suci Ramadhan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna mengaku, sering mendapatkan keluhan dari masyarakat tentang aksi PMKS yang meresahkan di perempatan jalan.

BACA JUGA: Seorang Petugas KPPS Meninggal Dunia, Pemkot Bandung Sampaikan Duka Mendalam

“Ya kemarin kan kita sudah rapat koordinasi, nanti Dinas Sosial dan Satpol PP itu juga harus menjadi sesuatu yang kita tertibkan. Banyak keluhan masyarakat yang diterimanya yaitu banyak pengemis yang meminta-meminta secara memaksa. Bahkan terdapat pengguna jalan yang dicakar oleh pengemis karena tak memberikan uang,”kata Ema Sumarna, Kamis (7/3/2024).

Selain itu, ia mengaku mendapat keluhan tentang pengamen yang meminta paksa kepada wisatawan di Jalan Braga atau Jalan Asia Afrika. Kondisi tersebut membuat para pengunjung tidak nyaman berkunjung ke Kota Bandung.

Ema menegaskan pihaknya ingin semua pihak untuk tertib aturan termasuk akan melakukan penertiban terhadap PMKS yang menganggu kenyamanan.

“Jangan sampai memberikan ancaman kepada orang lain, memaksakan kepada orang lain. Nah makanya saya mintakan kepada satpol PP patroli harus optimalkan, jangan hanya di tengah kota hungkul ya di tempat-tempat lain juga harus dilakukan, ya,” ucapnya.

Setelah dilakukan penertiban, ia mengaku para PMKS akan dilakukan pembinaan. Mereka yang berasal dari luar kota Bandung akan dikembalikan ke daerah masing-masing.

Ia pun meminta agar masyarakat tidak memberikan uang kepada pengemis. Sebab di dalam aturan tidak diperbolehkan dan dapat dikenakan sanksi.

Sementara itu, Kabid Rehabilitasi Sosial Dinsos Kota Bandung Irfan Alamsyah mengatakan, tim terus melakukan pengawasan di sejumlah titik rawan PMKS. Terdapat 25 titik rawan dengan kehadiran PMKS.

BACA JUGA: Petugas Satpol PP Ditusuk PMKS di Jakarta

“Nah, itu di 25 titik ya,”kata Irfan

Irfan menyebut, titik-titik tersebut diantaranya yaitu di wilayah Jalan Ahmad Yani, Jalan Laswi, seputaran Samsat, Gedebage. Pasirkoja, Jalan Asia Afrika dan Alun-Alun Kota Bandung.

“(PMKS) ada sebagian dari luar kota Bandung, ada juga warga Kota Bandung,”ucapnya.

Laporan Wartawan Kota Bandung: Rizky Iman/Masnur

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelajar Indramayu
Pelajar Indramayu Terpilih Masuk Paskibraka Jabar
Wali kota cimahi
Cimahi Tanpa Pungli, Wali Kota Jamin Kesetaraan Akses Pendidikan
Pesan Henhen Herdiana Kepada Bobotoh Yang Berencana Meramaikan Konvoi Juara Persib
Pesan Henhen Herdiana Kepada Bobotoh Yang Berencana Meramaikan Konvoi Juara Persib
Kevin Mendoza Singgung Peran Keluarga di Balik Pencapaiannya Bersama Persib
Kevin Mendoza Singgung Peran Keluarga di Balik Pencapaiannya Bersama Persib
Bandung Kota Cerita Siap Dongkrak Wisata dan Budaya Literasi
Bandung Kota Cerita Siap Dongkrak Wisata dan Budaya Literasi
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Strategi Cost Leadership

5

Kata-kata Broadcast Promosi Hewan Kurban, Paling Efektif!
Headline
PeduliLindungi Diretas Akun Judol
PeduliLindungi Diretas Akun Judol, Pemerintah Kecolongan Lagi!
Wali Kota Bandung Sebut SLB Wiyata Guna Bukan di Kawasan Cagar Budaya
Wali Kota Bandung Sebut SLB Wiyata Guna Bukan di Kawasan Cagar Budaya
Kecelakaan Kereta Tabrak 7 Motor di Magetan Tewaskan 4 Orang
Kecelakaan Kereta Tabrak 7 Motor di Magetan Tewaskan 4 Orang
Dedi Mulyadi dipanggil KPK
Gubernur Dedi Mulyadi Sambangi KPK, Ada Apa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.