Jay Idzes Tak Sabar Jalani Debutnya Bersama Timnas Indonesia Kontra Vietnam

Jay Idzes, Indonesia vs vietnam piala dunia 2026
Pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes (Foto: PSSI)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Jay Idzes tak sabar untuk melakoni debutnya bersama Timnas Indonesia melawan Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F.

Pemain keturunan yang kini sudah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), merasa terhormat telah mendapat panggilan dari Timnas Indonesia.

Bahkan Jay Idzes menegaskan bahwa dirinya sudah tak sabar menjalani debutnya bersama Timnas Indonesia. Jay Idzes yang merumput di klub Serie-B, Venezia tersebut saat ini dalam kondisi siap tempur membela Indonesia.

Jay resmi mengantongi paspor Indonesia sejak 28 Desember 2023. Jay Idzes mengucap sumpah setia pewarganegaraan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta.

Proses perpindahan federasi Jay Idzes dari KNVB (Belanda) ke PSSI (Indonesia) juga sudah rampung sejak Februari lalu. Oleh karena itu, Jay tinggal melakukan debut untuk Timnas Indonesia.

Menatap lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F, pada laga Timnas Indonesia Vs Vietnam, Jay Idzes berpeluang tampil untuk membela Tim Merah-Putih.

Timnas Indonesia akan berduel dengan tim Vietnam yang berjuluk The Golden Star Warriors itu pada 21 dan 26 Maret 2024.

Lebih spesialnya, Jay Idzes berpeluang debut di markas Timnas Indonesia, yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. SUGBK menjadi venue yang dipilih PSSI saat Skuad Garuda menjamu Vietnam pada 21 Maret.

BACA JUGA: Sah! DPR Setujui Naturalisasi Ragnar, Tom Haye, dan Maarten Paes

“Tentu saja saya merasa sangat bangga. Ini (membela Timnas Indonesia) merupakan suatu kehormatan besar bagi saya dan keluarga saya,” kata Jay Idzes.

“Saya sangat bersemangat dan tak sabar untuk bertemu dengan (rekan-rekan di dalam) tim. Ini adalah sesuatu yang telah lama saya pikirkan dan bicarakan. Jadi ini sangat istimewa,” ujar Jay Idzes, dikutip dari laman PSSI, Rabu (13/3/2024).

Jay termasuk dalam 28 pemain yang dipanggil pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk persiapan menghadapi Vietnam. Selain Jay, ada beberapa muka baru yang mendapatkan panggilan, yakni Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen.

Para pemain tersebut dijadwalkan berkumpul di Jakarta mulai 17 Maret. Sebelum itu, untuk Jay Idzes, dia masih harus melakoni laga lanjutan Serie-B Italia kontra Palermo di Renzo Barbera, Sabtu (16/3/2024).

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Pelabuhan Ratu
5 Destinasi Pantai Untuk Libur Akhir Pekan, Salah Satunya Pantai Pelabuhan Ratu!
Jerman Euro 2024 Denmark
Tersingkir oleh Jerman di Euro 2024, Pelatih Denmark Ungkap Kesulitan Skuad
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final