Java Blues and Roots Music Festival 2023, Magnet Wisatawan

Penulis: usamah

Java Blues and Roots Music Festival 2023, Magnet Wisatawan Datang ke Borobudur
Java Blues and Roots Music Festival 2023, Magnet Wisatawan Datang ke Borobudur (kemenparekraf)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Penyelenggaraan event musik bertajuk “Java Blues and Roots Music Festival 2023” akan di selenggarakan Badan Pelaksana Otorita Borobudur (BPOB) pada 23-24 September 2023 di De Loano Glamping, Purworejo, Jawa Tengah.

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) mendukung penyelenggaraan event musik  yang akan memperkuat ekosistem musik sekaligus menjadi magnet kunjungan dan pergerakan wisatawan di Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Borobudur dan sekitarnya.

Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama Kemenparekraf/Baparekraf Nia Niscaya mengatakan “Java Blues and Roots Music Festival 2023” merupakan event musik yang diselenggarakan oleh Badan Pelaksana Otorita Borobudur (BPOB) pada 23-24 September 2023 di De Loano Glamping, Purworejo, Jawa Tengah.

BACA JUGA : Duh! Video Pariwisata ‘Love The Philippines’ Caplok Gambar Alam Indonesia

“Menggabungkan konser musik dengan kegiatan kamping di Perbukitan Menoreh akan memberikan pengalaman wisata dan menikmati musik yang berbeda bagi wisatawan,” kata Nia.

Dengan mengusung tema “Discover Your Adventure”, dihadirkan dengan konsep intimate, berpadukan kamping di Borobudur Highland. Konsep Blues Camp dipilih agar wisatawan dapat menikmati konser musik dengan suasana segar di kawasan pariwisata Borobudur Highland.

Dalam acara ini lebih dari 15 musisi akan tampil di acara ini. Di antaranya Gugun dari Gugun Blues Shelter, Barry Likumahuwa, Danny Loong (Singapura), Blues is Alright, Sarah Saputri, Dadang Navicula, Kongko Cadilac, dan lainnya.

Sementara itu Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Pemasaran BPOB, Ramlan Kamarullah, mengatakan event itu diharapkan dapat menjadi magnet wisata baru bagi wisatawan di kawasan pariwisata Borobudur dan sebagai wujud kolaborasi dengan komunitas.

Selain itu, pagelaran ini menjadi salah satu upaya untuk mempromosikan kawasan Borobudur Highland ke masyarakat luas.

“Tiket Java blues and roots music festival 2023 ini dijual dengan harga 100 ribu dan tenda camp dijual mulai dari 250 ribu sampai 1.500.00 ribu” ujar Ramlan.

Ia mengatakan wisatawan akan merasakan sensasi yang berbeda dalam menikmati konser musik di tengah suasana alam yang syahdu ditunjang dengan berbagai fasilitas pendukung yang memadai.

Antusiasnya cukup baik, saat ini untuk tenda reguler dan VIP saat ini sudah sold out sehingga yang tersisa tenda Dom untuk kapasitas 4 orang.

“Event itu diharapkan juga dapat menggeliatkan ekosistem musik blues di tanah air,” kata Ramlan.

(Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Maevening RM1S
Maeving RM1S Meluncur, Motor Listrik Gaya Jadul
Razia sel dan tes urine
Lapas Cianjur Gelar Razia dan Tes Urine, Pastikan Tak Ada Narkoba dan Ponsel
Prestasi mahasiswa USK
Tim Rimueng Nanggroe USK Harumkan Aceh di Ajang Siginjai Mining Competition 2025
Cirebon menjadi sentra ikan nila
Kabupaten Cirebon Menuju Sentra Ikan Nila Nasional
Inovasi LAJUR PESAT
Kasus HIV/AIDS Meningkat, Dinkes Kabupaten Majalengka Luncurkan Inovasi 'LAJUR PESAT'
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Asap Putih Muncul dari Kapel Sistina, Robert Francis Prevost dari AS Terpilih Jadi Paus Baru
Headline
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.