Jangan Dibuang! Kulit Buah Alpukat Ternyata Kaya Manfaat

Manfaat kulit alpukat
Alpukat. (pixabay)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Banyak yang sering menganggap kulit buah alpukat sebagai limbah yang tidak memiliki fungsi apapun. Padahal, kulit alpukat memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang cukup tidak bisa Anda abaikan.

Artikel ini akan menerangkan mulai dari kandungan hingga sejumlah manfaat rebusan kulit buah alpukat yang dapat memberikan efek positif untuk kesehatan.

Mengapa Kulit Buah Alpukat?

Meskipun seringkali diabaikan, kulit alpukat memiliki kandungan antioksidan, serat, dan vitamin yang dapat mendukung berbagai fungsi tubuh.

Menurut penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Agricultural Science menemukan bahwa kulit alpukat memiliki jumlah antioksidan kunci yang lebih besar seperti karotenoid, senyaw fenolik, dan flavonoid – yang semuanya dapat membantu melindungi tubuh Anda dari peradangan.

Kandungan Nutrisi Kulit Alpukat

Kulit alpukat kaya akan beberapa komponen penting, termasuk:

  • Antioksidan: Membantu melawan radikal bebas dalam tubuh yang dapat menyebabkan penyakit kronis.
  • Serat: Mendukung pencernaan yang sehat dan membantu menjaga kesehatan jantung.
  • Vitamin dan Mineral: Seperti vitamin C, vitamin E, dan magnesium, yang penting untuk kesehatan kulit dan fungsi tubuh secara keseluruhan.

Cara Memproses Kulit Alpukat

1. Cuci kulit alpukat untuk menghilangkan kotoran dan sisa pestisida.

2. Potong kulit alpukat menjadi beberapa bagian kecil untuk memudahkan proses perebusan.

3. Masukkan potongan kulit alpukat ke dalam panci dengan air bersih. Rebus selama 15-20 menit.

4. Kemudian, saring airnya dan biarkan dingin sedikit sebelum dikonsumsi.

Manfaat Mengonsumsi Air Rebusan Kulit Alpukat

1. Meningkatkan Kesehatan Pencernaan

Air rebusan kulit alpukat kaya akan serat, yang dapat membantu memperbaiki sistem pencernaan dan mengatasi sembelit.

2. Menyokong Sistem Kekebalan Tubuh

Antioksidan dalam kulit alpukat dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan membantu melawan infeksi.

3. Menjaga Kesehatan Kulit

Vitamin C dan E dalam kulit alpukat membantu memperbaiki dan menjaga kesehatan kulit, serta melawan tanda-tanda penuaan.

4. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Serat yang terkandung dalam kulit alpukat dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah, mengurangi risiko penyakit jantung.

BACA JUGA: 5 Manfaat Minyak Alpukat Bagi Kesehatan Yang Jarang Orang Tahu!

Itulah sejumlah informasi mengenai kandungan hingga manfaat rebusan kulit alpukat yang perlu Anda ketahui.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva