Jalur Puncak-Cianjur Ditutup Jelang Malam Pergantian Tahun

(foto: Antara)

Bagikan

CIANJUR,TM.ID: Polres Cianjur menutup jalur menuju Puncak-Cianjur pada malam pergantian tahun mulai Sabtu. Penutupan bakal dimulai pukul 18.00 WIB hingga Minggu (1/1/2023) pukul 06.00 WIB mulai dari Bundaran Lampu Gentur.

Kapolres Cianjur, AKBP Doni Hermawan mengatakan, penutupan tersebut untuk mengantisipasi kondisi macet total menjelang malam pergantian tahun di jalur utama Puncak-Cianjur.

Polisi menyiagakan 15 posko pengamanan mulai dari kawasan Puncak hingga Jalan Raya Bandung.

“Sekitar 400 petugas gabungan TNI/Polri, Satpol PP, BPBD, dan Dishub Cianjur ditempatkan untuk mengatur arus lalu lintas saat malam pergantian tahun agar tidak sampai terjadi macet total di jalur utama,” kata Doni.

BACA JUGA: Puluhan Ribu Kendaraan dari Jakarta Menuju Bandung

Guna mengantisipasi macet parah di sepanjang jalur yang akan dilalui warga untuk merayakan malam pergantian tahun, terutama di kawasan Puncak-Cipanas, polisi menerapkan rekayasa arus termasuk penutupan jalur menjelang Sabtu sore.

Tidak hanya penutupan jalur, penerapan ganjil genap juga dilakukan untuk mencegah tingginya volume kendaraan menuju pusat keramaian pada malam pergantian tahun di Puncak-Cipanas.

“Untuk kendaraan yang nomor polisinya tidak sesuai, akan diarahkan putar balik ke jalur alternatif Jonggol atau Sukabumi. Bagi warga yang hendak melintas, kami minta untuk mematuhi aturan dan masukan dari petugas,” tambahnya.

Dia pun mengimbau warga yang hendak merayakan malam pergantian tahun di kawasan Puncak-Cipanas untuk berangkat sejak siang hari agar tidak terjebak macet dan tetap berhati-hati saat melintas terutama di jalur rawan bencana alam seperti Puncak dan Cugenang.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Polsek Cakung Tangkap Pelaku Pengeroyokan Ojek Online
Polsek Cakung Tangkap Pelaku Pengeroyokan Ojek Online di Jalan Raya Pulogebang
bank bjb Indeks TEMPO-IDNFinancials 52
bank bjb Masuk Kategori Emiten Main Index, High Growth, High Dividend dalam Indeks TEMPO-IDNFinancials 52
Olimpiade Paris 2024-4
Prabowo Hadiri Upacara Pembukaan Olimpiade Paris 2024
Pengaliran Gas Bumi Pertama di Kawasan Industri Terpadu Batang
Menteri ESDM Resmikan Pengaliran Gas Bumi Pertama di Kawasan Industri Terpadu Batang
Pengungkapan Kasus Curanmor di Polres Metro Jakarta Utara
Pengungkapan Kasus Curanmor di Polres Metro Jakarta Utara
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

PT. Tekindo Energi dan Holding Grup PT. GMG Kembali Menyalurkan Bantuan di Lukulamo

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

5

Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam
Headline
BNI blokir rekening Judi Online
BNI Blokir 882 Rekening yang Digunakan untuk Transaksi Judi Online
Pengendali Judi Online di RI Inisial T
Pengendali Judi Online di RI Inisial T, Jokowi Buka Suara
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan di Kota Bandung