Jadi Pemain Terbaik di Laga Kontra PSS, Tyronne del Pino Beri Apresiasi Dukungan Bobotoh

Jadi Pemain Terbaik di Laga Kontra PSS, Tyronne del Pino Beri Apresiasi Dukungan Bobotoh
Tyronne del Pino (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino keluar menjadi pemain terbaik pada pertandingan kontra PSS Sleman dalam lanjutan pekan ke-30 Liga 1 2024/2025. Pada laga tersebut, Tyronne del Pino berhasil mencetak brace ke gawang PSS Sleman.

Gol tersebut dilakukannya melalui dua skema berbeda. Gol pertama lahir di menit 49′ usai bola umpan Kakang Rudianto mampu disontek secara ciamik. Sedangkan gol kedua pada menit 57′ tercipta melalui sundulan setelah umpan dilepaskan Ciro Alves.

Mencetak brace di laga tersebut, gelandang asal Spanyol itu mengaku sangat senang. Sebab, sepasang gol yang diciptakannya merupakan bukti bahwa tim ini semakin solid, meski sebenarnya turun dengan komposisi yang ada.

“Senang, sama seperti biasanya dan saya berterima kasih kepada tuhan, saya percaya padanya. Di momen ini dia memberikan kepada saya dan juga rekan setim saya. Dia membantu saya untuk memenangkan pertandingan dan saya senang,” buka Tyronne kepada awak media.

Baca Juga:

Persib Sukses Taklukan PSS, Bojan Hodak Sampaikan Isi Hatinya

Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman

Ia pun tak lupa mengucapkan rasa syukurnya karena sepasang gol ini semakin membuka peluang bagi Persib untuk sesegera mungkin mengunci gelar juara. Eks pemain Las Palmas itu pun berharap, gol tersebut bisa menjadi modal untuk menjaga spirit di pertandingan berikutnya.

“Yang utama adalah tiga poin karena itu penting bagi kami, saya juga senang karena mencetak dua gol dan saya bisa melewati ini bersama tim dengan mentalitas yang bagus,” ujar pemain jebolan Liga Thailand tersebut.

Tak lupa, Tyronne pun memberi apresiasi tinggi terhadap atmosfer yang dibangun Bobotoh pada laga kontra PSS. Sebab dari atmosfer tersebut, Persib bisa bermain lebih lepas dan memudahkan langkah timnya dalam meraih kemenangan.

“Perasaannya luar biasa, atmosfernya luar biasa dan mereka selalu bersama kami, stadion selalu penuh dan ini tiga poin penting bagi kami,” tambah pemilik nomor punggung 10 itu.

Ia pun berharap, atmosfer ini bisa terus terjaga di setiap laga kandang tersisa di musim ini. Apalagi besar kemungkinan, Persib bisa merayakan gelar juara lebih cepat di kandang dan disaksikan seluruh Bobotoh.

“Saya sangat senang dan kami harus terus berlanjut untuk memainkan laga lainnya, memainkan final lainnya untuk merayakan (juara). Saya harap kami bisa juara.” tutupnya. (RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Efek Kokain Heroin
Cek, Perbedaan Efek Kokain dan Heroin
Bojan Hodak Ogah Konsentrasinya Berantakan Karena Keputusan Ciro Alves
Bojan Hodak Ogah Konsentrasinya Berantakan Karena Keputusan Ciro Alves
ujian biologis
Viral! Ujian Biologis di Sekolah Bandung, Guru Suruh Gambar Alat Vital
polisi tidur
Viral! Polisi Tidur Berjejer di Klaten, Bikin Pengendara Motor Horor
sukatani tumbal proyek
Sukatani Come Back dengan Lagu Baru 'Tumbal Proyek', Ini Maknanya
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.