Jack Miller Ungkap Penderitaan di MotoGP 2024, 2025 Debut Bersama Yamaha

Penulis: Budi

Jack Miller (Foto: MOtoGP )

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Musim MotoGP 2024 menjadi salah satu periode paling berat dalam karier pebalap asal Australia, Jack Miller.

Bersama KTM, Miller menghadapi tantangan besar yang membuatnya gagal tampil kompetitif sepanjang musim. Ia hanya mampu mengumpulkan 84 poin dan menyelesaikan musim di posisi ke-14 klasemen akhir.

Parahnya, Miller sama sekali tidak pernah naik podium, sebuah catatan buruk yang terakhir kali ia alami lebih dari lima tahun lalu.

Miller mengakui bahwa kesulitan utamanya terletak pada adaptasi terhadap motor KTM RC-16 edisi 2024. Motor tersebut dibekali dengan sejumlah perangkat baru yang belum pernah ia gunakan sebelumnya, sehingga memerlukan pendekatan berbeda. Namun, ia merasa timnya lambat dalam beradaptasi dan merespons perubahan.

“Saya tidak akan mengatakan (pergantian ban belakang) mengacaukan segalanya, karena perubahan adalah bagian dari olahraga ini. Anda tidak dapat mengharapkan untuk mendapatkan ban yang sama setiap tahun,” ujar Miller kepada media setempat, dikutip Selasa (7/1/2025).

BACA JUGA: Krisis Kemenangan KTM Berlanjut, Apa yang Salah di MotoGP 2024?

Menurutnya, reaksi tim terhadap perubahan teknis pada motor tidak cukup cepat untuk memastikan performa maksimal.

“Kami terlalu lambat bereaksi. Kami sudah berusaha sebaik mungkin dengan hal-hal yang ada dalam kekuasaan kami, tetapi waktu kami tidak tepat,” ungkap Miller.

Musim ini pun diakhiri dengan rasa frustrasi, baik bagi Miller maupun KTM. Namun, ia tetap menunjukkan profesionalisme dengan menyelesaikan musim tanpa menyerah, meski menghadapi berbagai keterbatasan.

Musim depan, Jack Miller akan memulai babak baru dalam kariernya dengan bergabung bersama Pramac Yamaha.

Berganti tim diharapkan dapat menjadi awal yang segar bagi pebalap berusia 29 tahun itu untuk kembali ke jalur kemenangan.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bedah Buku Budaya Indramayu
Melestarikan Seni Tradisi Indramayu: Wayang Kulit, Berokan, Jaran Lumping
Supernova
Godzilla dan Kong Bersatu Lagi di Supernova!
LPSK dokter PPDS unpad
LPSK Lindungi Korban dan Saksi Kasus Pemerkosaan Dokter PPDS Unpad
Paula Verhoeven
Dituduh Istri Durhaka, Paula Verhoeven Bongkar Bukti dan Lawan Balik Demi Martabat!
korban KDRT Cirebon
Ibu-ibu Korban KDRT Dilatih Keterampilan Tata Boga di Cirebon
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Prodi Ilmu Komunikasi Telkom University dan Yayasan Panrita Peduli Hadirkan Program "Guru Literat AI" untuk Aktivis Pendidikan Sulawesi Selatan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB
Headline
Usai Konvoi Persib Bandung, Kawasan Kota Bandung Tetap Kinclong
Usai Konvoi Persib Bandung, Kawasan Kota Bandung Tetap Kinclong
Hari Raya Waisak 2025, Antrean Kendaraan dari Jakarta Mulai Padati Gerbang Tol Pasteur, Antrean Sekitar 1 Kilometer
Hari Raya Waisak 2025, Antrean Kendaraan dari Jakarta Mulai Padati Gerbang Tol Pasteur, Antrean Sekitar 1 Kilometer
Pemkot Bandung Bakal Awasi Pembuangan Sampah ke TPS Pasar Ciwastra
Pemkot Bandung Bakal Awasi Pembuangan Sampah ke TPS Pasar Ciwastra
manusia silver satpol pp
Gerombolan Manusia Silver Serang Satpol PP, Pukul Mundur Petugas!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.