Isu Mualaf Celine Evangelista Dibongkar Sang Ibu 

Celine Evangelista
Celine Evangelista (Foto: Instagram @celine_evangelista)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Celine Evangelista, kembali menjadi perbincangan publik soal agama yang dianutnya. Ibu dari empat anak ini terlihat mengenakan pakaian tertutup dengan hijab saat menghadiri sebuah acara kajian Islam. Ini bukanlah kali pertama Celine menghadiri pengajian dan memilih untuk mengenakan hijab.

Momen Celine mengenakan hijab ini muncul tak lama setelah merebaknya rumor tentang hubungan asmara yang melibatkan Celine.

Ia dikabarkan dekat dengan Mayor Teddy yang beragama Islam. Namun, kebenaran rumor mengenai Celine yang mualaf ini masih belum pasti.

Meski begitu, ibunda Celine, Vincentia Nurul telah memeluk agama Islam. Selain itu, mantan mertua Stefan William ini juga merupakan seorang mualaf.

Keputusan Vincentia untuk memeluk agama Islam bermula dari ketertarikannya terhadap agama tersebut.

BACA JUGA : Celine Evangelista Ungkap Alasan Kenakan Hijab yang tengah Viral

Seperti Celine, ibunda Vincentia juga besar dalam keluarga dengan agama yang berbeda. Kakek dari Celine adalah seorang Muslim. Vincentia mengungkapkan bahwa ketertarikan dan minatnya terhadap Islam berasal dari pengaruh ayahnya yang beragama Muslim.

“Awal mula ketertarikan agama atau memperdalam Islam sebenarnya sudah sejak kecil karena bapak saya memang Muslim,” ungkap ibunda Celine melalui channel YouTube beepdo, Senin (4/3/2024).

Celine Belum Mualaf

Sejak tertarik dengan Islam, Vincentia mulai belajar lebih dalam tentang agama tersebut dari ayahnya. Proses belajar ini ia lakukan secara bertahap. Vincentia mengaku mulai mempelajari Islam sejak tahun 2006 dan terus belajar hingga tahun 2017.

Vincentia mengambil keputusan bulat untuk memeluk agama Islam pada tahun 2017 lalu. Keputusan ini berdasar dari keyakinannya terhadap ajaran-ajaran Islam yang ia pelajari.

Selama proses belajar, Vincentia juga merasa tertarik dengan suara seseorang ketika mengaji, yang semakin menambah ketertarikan dan keyakinannya terhadap Islam.

Sementara itu, ibunda Celine juga menegaskan bahwa putrinya, Celine, tidak pindah agama. Tiga tahun yang lalu, Vincentia dengan tegas menyatakan bahwa Celine tidak menjadi mualaf.

“Tapi kalau Celine jadi mualaf enggaklah (enggak benar),” tegas ibunda dari Celine Evangelista.

 

(Hafidah Rismayanti/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
doa malam isra miraj
Bacaan Doa Malam Isra Miraj Lengkap dengan Artinya
WhatsApp Image 2025-01-27 at 11.11
Pj Wali Kota Bandung Ajak Generasi Muda Kenali dan Mainkan Gim Lokal
Penembakan WNI di Malaysia
Penembakan WNI di Malaysia, Legislator: Penjelasan APMM Sangat Diragukan!
Penembakan WNI di Selangor
DPR RI Kecam Keras Penembakan WNI oleh Otoritas Maritim Malaysia
makan bergizi gratis-13
Dapat Modal Hingga Rp500 Juta, Ini Syarat UMKM Mitra Makan Bergizi Gratis
Berita Lainnya

1

Ingat! ASN Minta Pindah Sebelum 10 Tahun Akan Dianggap Mengundurkan Diri

2

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan
Headline
Barcelona Berhasil Tekuk Valenvia 7-1 di Camp Nou
Telak, Barcelona Berhasil Tekuk Valencia 7-1 di Camp Nou
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 27 Januari 2025
Proliga 2025 Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
Hasil Proliga 2025: Kandaskan Livin Mandiri, Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
AC Milan Tekuk Parma 3-2 di Kandang
AC Milan Tekuk Parma 3-2 di Kandang, Dua Gol Menit Akhir jadi Penentu

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.