Isi Token Listrik Gagal Karena Tulisan ‘PERIKSA’, Cek Solusinya!

token listrik-2
(Dodix Tekno)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelanggan listrik prabayar sering mengalami kendala ketika isi token listrik gagal dan muncul tulisan “Periksa”. Kendala ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor yang perlu segera diatasi. Mari kita bahas penyebab dan solusi untuk mengatasi masalah ini yang dilansir dari berbagai sumber.

Penyebab Isi Token Listrik Gagal

1. Gangguan pada Instalasi Rumah Pelanggan

Ketika muncul tulisan “Periksa”, bisa jadi ada gangguan pada instalasi rumah pelanggan. Hal ini dapat melibatkan kabel-kabel yang tidak terhubung dengan baik atau masalah teknis lainnya.

2. Kebocoran Arus Listrik

Kebocoran arus listrik juga dapat menjadi penyebab munculnya pesan “Periksa”. PLN mencatat bahwa kebocoran ini dapat menghambat pengisian token listrik.

3. Gangguan Teknis Lainnya

Ada berbagai gangguan teknis lainnya yang dapat menyebabkan pengisian gagal. Oleh karena itu, penting untuk mencari tahu penyebab spesifiknya.

BACA JUGA: Cek, Cara Mengatasi Pengisian Token Listrik yang Gagal Terus

Cara Mengatasi

Jika mengalami kendala ini, berikut adalah langkah-langkah untuk mengatasi pengisian yang gagal dengan tulisan “Periksa”:

Melalui Layanan Pengaduan Call Center PLN

  • Lakukan panggilan ke Call Center PLN di nomor 123 dengan menambahkan kode area tempat tinggal.
  • Pilih layanan pengaduan, gangguan, dan keluhan pelanggan.
  • Sampaikan kendala dan sebutkan nomor ID pelanggan yang tertera pada meteran listrik.
  • Operator akan memberikan nomor laporan pengaduan sebagai bukti perekaman di database PLN.
  • Tunggu beberapa waktu sampai petugas PLN memproses aduan dan memberikan kode reset berupa 20 digit angka.
  • Catat kode reset tersebut dan masukkan ke meteran seperti memasukkan token listrik.

Melalui Layanan Pengaduan PLN Mobile

  • Unduh aplikasi PLN Mobile di ponsel.
  • Masukkan ID pelanggan dan pilih menu “Profile” lalu klik “Layanan Saya”.
  • Jika belum memasukkan ID pelanggan, tambahkan ID pelanggan.
  • Pilih menu “Pengaduan” dan klik “kWh meter saya menunjukkan periksa”.
  • Ajukan pengaduan dan ikuti instruksi.
  • Sertakan foto angka pada meteran listrik.
  • Tunggu petugas PLN menghubungi dan berikan kode untuk clear temper.
  • Matikan meteran, masukkan kode clear temper, dan nyalakan kembali.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, semoga masalah isi token listrik yang gagal dengan tulisan “Periksa” dapat teratasi dengan baik.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas