Ironi Aji Santoso Dilepas Persebaya Usai Tim Alami Krisis Poin di Musim Ini

Aji Santoso dilepas Persebaya Surabaya
Aji Santoso dilepas Persebaya Surabaya (Foto: LIB)

Bagikan

SURABAYA,TM.ID: Setelah tim Persebaya Surabaya mengalami penurunan performa secara beruntun semejak memasuki Liga 1 2023/2024, pihak manajemen akhirnya melepas Pelatih Kepala Aji Santoso.

Aji Santoso yang telah lama menakhodai tim Bajul Ijo itu akhirnya harus rela berpisah secara penuh setelah sebelumnya diistirahatkan oleh manajemen.

Bahkan Aji gagal memenuhi target manajemen untuk meraih 7 poin dari tiga laga yang dihadapi sejak pekan laga ke-6.

Kekalahan Persebaya di kandang sendiri dari Persikabo 1973 membuat manajemen ambil keputusan untuk mengistirahatkan Aji sebagai pelatih kepala, dan digantikannya oleh caretaker Uston Nawawi.

Ironisnya, setelah ditangani Uston Nawawi, tim Persebaya justru berhasil meraih dua kemenangan secara beruntun ketika kontra Bhayangkara FC dan Persita Tangerang.

BACA JUGA: Momen Kebangkitan Si Bajul Ijo, Persebaya Yakin Melesat ke Papan Atas

Tak menunggu lama, manajemen Persebaya pun mengambil keputusan untuk mengakhiri kontraknya dengan Aji Santoso, yang memang usia kontraknya berakhir di musim ini.

Manajemen Persebaya menyampaikan pengumuman resmi terkait berakhirnya kontrak dengan Aji Santoso melalui akun resmi media sosialnya pada hari ini, Senin (14/8/2023).

“Terima Kasih Coach Aji. Persebaya resmi mengakhiri kerja sama dengan Aji Santoso pada Minggu, 13 Agustus 2023. Bersama sejak Liga 1 2019, di pertengahan musim, banyak kisah sedih maupun bahagia dilalui Persebaya bersama Coach Aji,” demikian pengumuman melalui akun resmi Instagram Persebaya.

Dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Aji Santoso secara resmi menyatakan bahwa dirinya bukan lagi bagian dari Persebaya.

“Saya sangat menghormati keputusan manajemen, tidak ada masalah itu hak dari manajemen,” tutur pelatih berkacamata itu.

Aji mengatakan, selama empat tahun sebagai pelatih Persebaya, baginya sangatlah menyenangkan karena banyak kenangan.

“Naik turunnya penampilan tim sebagai dinamika dalam sepak bola,” ujar Aji.

BACA JUGA: Akankah Persebaya Terpuruk Tanpa Aji? Bhayangkara Baca Peluang!

Aji menambahkan, dirinya bergabung dengan Persebaya dengan cara yang sangat baik. Begitu pula ketika berpisah, dengan cara baik pula.

“Terima kasih banyak kepada pengurus yang telah memberi kepercayaan kepada saya selama empat tahun ini,” kata pelatih berusia 53 tahun itu.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dimas Drajad ke Persib Bandung
Adhitia Putra Tanggapi Rumor Bergabungnya Dimas Drajad ke Persib Bandung
Virus Marburg
Asal Usul Hingga Pencegahan Virus Marburg yang Mematikan
Vaksin cacar
Info Penting! Cegah Cacar Air pada Anak dengan Vaksin Varicella
Happy Sweet 17
15 Ucapan Happy Sweet 17 Termanis Bahasa Indonesia
Summarecon Villaggio Outlets Karawang
Summarecon Villaggio Outlets Karawang Jadi Pusat Puluhan Merek Internasional
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

3

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Mata dan Mulut Tertutup Lakban, Jasad di Flyover Cimindi Tinggalkan Surat Wasiat
Headline
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Fase Grup Euro 2024 Torehkan Sejarah Baru
Fase Grup Euro 2024 Torehkan Sejarah Baru
Berita Kebaran Hutan
BNPB Rilis Berita Kebaran Hutan Gunung Bromo Dipastikan Padam