International Sailing Championship 2024 Digelar di Ancol, Catat Tanggalnya!

International Sailing Championship 2024
International Sailing Championship 2024 (dok. ancol)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kejuaraan Jakarta International Sailing Championship (JISC) 2024 akan segera digelar pada 26-28 Juli 2024 mendatang. Lokasi kejuaraan internasional tersebut akan dilaksanakan di kawasan area Symphony of The Sea, Ancol Taman Impian, Jakarta Utara.

Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol, Eddy Prasetyo mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan segala fasilitas untuk para atlet dan pengunjung. Para pengunjung akan disuguhkan dengan keindahan perairan Jakarta sekaligus dapat menikmati pertandingan perahu layar.

“Kami sangat bangga bisa menjadi tuan rumah dari event internasional di Jakarta. Tentunya, kegiatan ini juga sebagai bentuk dukungan perkembangan olahraga layar di Indonesia,” ujar Eddy lewat keterangannya alui rri, Kamis (18/7/2024).

Rangkaian JISC 2024 merupakan salah satu acara yang digelar Ancol dalam memeriahkan HUT Kota Jakarta ke-497. Event ini bekerjasama dengan Jakarta Dinghy Sailing Club (JDSC) dan didukung oleh Kemenpora RI dan PB Porlasi.

BACA JUGA: F1 Powerboat Danau Toba 2024 Beri Kontribusi Ekonomi Rp391 Miliar

“Dengan diadakannya JISC 2024, diharapkan Jakarta dapat semakin dikenal sebagai destinasi maritim internasional. Yang juga mempromosikan olahraga layar serta pariwisata bahari,” ucap Eddy.

JISC 2024 akan mempertandingkan kategori lomba SUP One Design (Men & Women), SUP Inflatable (Men & Women). Berikutnya SUP Open (Men & Women), ILCA 7 (Men), ILCA 6 (Open).

Kemudian ILCA 4 (Open), Optimist (Boys & Girls), Techno 293 (Boys & Girls). Terakhir Techno Plus (Boys & Girls), RS One (Men & Women), dan Dragon Boat Race.

Acara bergengsi ini akan menghadirkan para peserta nasional dan mancanegara seperi Filipina, Thailand, Malaysia, Singapura dan India. Atlet dari negara tersebut siap bersaing menunjukkan kemampuan terbaik mereka di perairan Jakarta.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat