Inilah Daftar Pejabat yang Terkena Penghapusan Centang Biru Twitter

foto (net)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Sejumlah pejabat publik dan politikus Indonesia mengalami hilangnya penyematan centang biru  pada akun Twitter mereka.

Mulai dari akun Twitter Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo hingga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil terpantau mengalami hal ini.

Memantau akun Twitter resmi kedua orang tersebut, yaitu @ganjarpranowo dan @ridwankamil terlihat sudah tak ada  tanda centang biru dari kedua akun ini

Hal yang sama turut dialami oleh Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka turut terkena aturan baru dari Twitter itu. Gibran juga mencuit perihal centang biru yang hilang pada akunnya.

BACA JUGA: Twitter Menghapus Tanda Centang Biru dari Akun Gratis

Kemudian mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan ikut terkena imbas penghilangan centang biru. Dilihat pada akunnya @aniesbaswedan sudah tidak nampak lagi tanda centang biru ini.

Berbeda dengan akun Sandiaga Uno, Prabowo Subianto, Mahfud MD menampilkan tanda centang abu. Tanda tersebut merupakan verifikasi  sebagai pemerintah atau multitareal.

Sementara itu, akun Twitter milik Agus Harimurti Yudhoyono  (AHY) terpantau centang biru masih tersemat pada akun miliknya.

Seperti yang diketahui, Twitter sudah mulai menghapus ikon tanda centang dari profil ribuan selebritas, politisi, pada Kamis (20/4/2023).

Saat sebelum diakuisisi oleh Elon Musk, Twitter dengan tanda centang berarti ditandakan sebuah akun telah terverifikasi identitas.

Setelah Elon Musk memiliki seluruh saham Twitter, dia mengenakan biaya untuk akun yang ingin mempertahankan tanda centang biru. Biayanya  berkisar 8 dollar AS atau setara Rp119 ribu per bulan untuk pengguna web perorangan.

Sedangkan untuk verifikasi organisasi, Twitter membebankan biaya  1.000 dollar AS per bulan atau setara Rp14,9 juta.

“Kami menghapus tanda centang terverifikasi. Agar tetap terverifikasi di Twitter, individu dapat mendaftar ke Twitter Blue,” kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan di Twitter.

Pesohor dunia yang terdiri dari Christiano Ronaldo, Leonardo DiCaprio, hingga Bill Gates ikut terkena imbas aturan terbaru Twitter ini.

Tentunya dengan penghapusan centang biru ini, dapat berakibat pada peningkatan peniruan, lantaran identitas yang tidak terkonfirmasi. Beberapa selebritas pun mengatakan, mulai mencari opsi beralih ke media sosial lainnya.

BACA JUGA: Mengetahui Penyebab Withheld Twitter, yang Dialami Otong Koil

(Saepul/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat