Ini Alasan Sutradara Hadirkan Pemain Transgender di Squid Game 2

squid game 2-1
(kolase)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Aktor Park Sung Hoon jadi salah satu pemain dalam Squid Game 2. Park Sung Hoon berperan sebagai transgender bernama Hyun Ju.

Sutradara Squid Game, Hwang Dong Hyuk, mempunyai alasan khusus untuk menghadirkan karakter transgender seperti Hyun Ju. Sang sutradara ingin menampilkan kelompok minoritas di masyarakat Korea, salah satunya adalah kaum transgender.

“Dalam musim pertama, ada pemain yang berasal dari minoritas masyarakat Korea, seperti pekerja asing atau pembelot Korea Utara. Untuk musim kedua, saya bermaksud memasukkan karakter LGBT,” ungkap Hwang Dong Hyuk dalam jumpa pers Squid Game 2, melansir dari SBS Star News.

Ia juga yakin sosok Hyun Ju akan menjadi sorotan penonton Squid Game 2. Sebab, karakter Hyun Ju akan menonjolkan sisi kemanusiaan di tengah kejamnya permainan Squid Game.

“Menurut saya, Hyun Ju akan mendapat banyak perhatian dan cinta saat musim baru rilis nanti. Penonton dapat mempertahankan sisi manusiawi melalui Hyun Ju di neraka dunia berupa Squid Game,” imbuhnya.

Park Sung Hoon yang bakal memerankan karakter transgender juga memiliki keyakinan yang sama dengan sang sutradara.

BACA JUGA: Film Squid Game 2 Siap Tayang, Ini Sinopsisnya!

“Sikap kepedulian terhadap sesama yang dimiliki Hyun Ju membuat karakternya lebih menonjol dari pemain Squid Game lainnya. Hyun Ju merupakan sosok yang berani dan adil, serta memiliki kemampuan kepemimpinan yang hebat,” bebernya.

Serial Squid Game 2 bakal tayang di Netflix pada 26 Desember 2024 mendatang. Selain Park Sung Hoon, pemain baru lainnya akan hadir meramaikan serial ini, di antaranya Kang Ha Neul, T.O.P, Jo Yu Ri, dan Im Si Wan.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.