Indonesia Dikepung 13 Segmen Megathrus! Berikut Daftarnya

Indonesia Dikepung 13 Segmen Megathrus
Ilustrasi-Indonesia Dikepung 13 Segmen Megathrus (bing)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Peringatan gempa pada segmen megathrust di Indonesia bukan untuk menakut-nakuti masyarakat. Namun, peringatan ini harus menjadi kewaspadaan masyarakat mengingat potensi gempa di segmen megathrust bukan hal baru.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono pun menegaskan bahwa peringatan dini gempa yang dapat memicu tsunami di segmen megathrust bukan berarti akan dalam waktu dekat. Pasalnya, kejadian gempa belum dapat diprediksi dan tidak ada yang tahu kapan akan terjadi.

“Tinggal menunggu waktu bukan berarti segera akan terjadi dalam waktu dekat, karena kejadian gempa belum dapat diprediksi, sehingga kami pun tidak tahu kapan akan terjadi. Kami katakan “menunggu waktu “ hal itu karena segmen-segmen sumber gempa di sekitarnya sudah release gempa besar (tinggal segmen tersebut yang belum lepas),” tegas Daryono lewat akun media sosial pribadinya, dikutip teropongedia.

BACA JUGA: BMKG Peringatkan Potensi Gempa Megathrust di Indonesia, Selat Sunda dan Mentawai Berisiko Tsunami

Megathrust adalah daerah pertemuan lempeng tektonik yang bisa menyebabkan gempa besar dan tsunami kuat. Zona ini bisa mengalami gempa berulang dengan jeda waktu ratusan tahun.

Menurut peta sumber dan bahaya gempa Indonesia Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bahwa ada sekitar 13 megathrust yang mengelilingi Indonesia.

Berikut ini daftar 13 segmen megathrust yang mengepung wilayah Indonesia:

  1. Megathrust Mentawai-Pagai, potensi gempa M8,9
  2. Megathrust Enggano, potensi gempa M8,4
  3. Megathrust Selat Sunda, potensi gempa M8,7
  4. Megathrust Jawa Barat-Jawa Tengah, potensi gempa M8,7
  5. Megathrust Jawa Timur, potensi gempa M8,7
  6. Megathrust Sumba, potensi gempa M8,5
  7. Megathrust Aceh-Andaman, potensi gempa M9,2
  8. Megathrust Nias-Simeulue, potensi gempa M8,7
  9. Megathrust Batu, potensi gempa M7,8
  10. Megathrust Mentawai-Siberut, potensi gempa M8,9
  11. Megathrust Sulawesi Utara, potensi gempa M8,5
  12. Megathrust Filipina, potensi gempa M8,2
  13. Megathrust Papua, potensi gempa M8,7

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Korban Kekerasan
Diduga Korban Kekerasan, Pria di Jatiluhur Purwakarta Ditemukan Bersimbah Darah
Sekolah Rakyat
Pemerintah Cirebon Siapkan 5,7 Hektare untuk Sekolah Rakyat
cara kerja PLTB Cirebon
PLTB Siap Dibangun, Cirebon Bak Negeri Kincir Angin: Simak Cara Kerja Pembangkit Listrik yang Memanfaatkan Tenaga Bayu Ini
drone mahasiswa ujian
Cara Unik Dosen Awasi Ujian Mahasiswa dengan Drone, yang Curang Ketar-ketir!
yuke dewa 19
Anak Kecil Tergeletak di Jalan, Diduga Tertabrak Yuke Dewa 19
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.