Hyundai Santa Fe 2024 Terbaru Dipamerkan, Pajero Lewat!

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Raksasa otomotif asal Korea Selatan, Hyundai, baru saja memperkenalkan generasi terbaru Hyundai Santa Fe 2024 dengan desain yang kokoh yang sangat adventure.

Tampilan depannya yang berbeda dari biasanya berhasil menyedot perhatian. Desainnya yang mengotak dengan sentuhan lampu model H berbentuk pixel serta lampu rem bermodel serupa, memberikan kesan modern yang agresif.

Tidak banyak yang akan menyangka, mobil ini adalah Santa Fe, sebab kesan kekar dan gagahnya mirip dengan Land Rover yang legendaris.

Hyundai Santa Fe 2024
Hyundai. (web)

Sisi sampingnya yang gagah, didukung oleh kaki-kaki gambot dengan pelek berdiameter 21 inci, semakin mempertegas citra kuat dan kokoh yang ingin diusung oleh Hyundai untuk model crossover terbaru ini.

Hyundai tak sekadar mengandalkan penampilan, mereka juga memperhatikan kebutuhan konsumen modern. Dilansir dari sumber internal, Hyundai merancang Santa Fe terbaru ini berdasarkan data permintaan pecinta aktivitas out door.

Tak hanya itu, rancangan yang mengedepankan kenyamanan dan praktikalitas juga menjadi fokus utama. Dengan memberikan wheelbase yang lebih panjang dan buritan yang lebih lebar, Hyundai berhasil menciptakan ruang bagasi yang luas dan mengakomodasi kebutuhan pengguna yang sering membawa barang bawaan dalam petualangan mereka.

Bukan hanya eksteriornya yang mendapatkan sentuhan revolusioner, tetapi desain interior Hyundai Santa Fe 2024 juga tak kalah mengagumkan.

BACA JUGA: Keunggulan Hyundai Grand i10 NIOS Dibandingkan Toyota Agya, Meledak!

Citra “boxy” yang diusung hingga konsol tengah, head unit, dan panel instrumennya memberikan kesan modern dan keselarasan yang menyatu dengan keseluruhan tampilan eksteriornya.

Hyundai Santa Fe 2024 bakal mengaspal di Indonesia

“Kami sangat bersemangat untuk menghadirkan Santa Fe generasi terbaru ini kepada pecinta otomotif Indonesia. Desain yang mengotak dan modern ini diharapkan dapat mengikuti tren yang sedang berkembang, serta memenuhi kebutuhan dan gaya hidup konsumen masa kini,” ujar CEO PT Hyundai Motors Indonesia (HMID), dalam sebuah pernyataan resminya.

Menariknya, meskipun perubahan desain ini cukup drastis dari generasi sebelumnya, Hyundai tetap berkomitmen menyematkan fitur-fitur unggulan dan performa mesin yang handal pada Santa Fe terbaru ini.

Tentu saja, kita tak sabar untuk melihat apakah Hyundai Santa Fe 2024 ini mampu menarik minat konsumen Tanah Air dan mencatat prestasi gemilang di pasar otomotif Indonesia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat