Hyundai Santa Fe 2024 Dijual di Indonesia, Ini Harga Masing-masing Tipe

hyundai santa fe generasi (2)
(Hyundai)

Bagikan

JAKARTA, PANJIRAKYAT: All-New Hyundai Santa Fe 2024 resmi meluncur dalam acara yang berlangsung di Main Atrium Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (24/10/2024).

Penjualan SUV yang cenderung berdesain mengotak ini, menjadi perdana mobil hybrid keluaran pabrikan Korea Selatan tersebut.

“Kami bangga memperkenalkan all-new Santa Fe, mobil hybrid pertama Hyundai yang dijual di Indonesia.” kata President Director Hyundai Motors Indonesia (HMID) Ju Hun Lee dalam pekuncurannya.

Perubahan Radikal Hyundai Santa Fe 2024

Generasi terbaru Santa Fe ini hadir dengan desain terlihat gagah, mewah, dan berubah drastis dari pendahulunya. Bagian depan menampilkan garis-garis kaku yang mengotak, lengkap dengan headlamp LED berbentuk huruf ‘H’ yang menjadi ciri khas Hyundai.

Dari tampilan belakang, menunjukkan garis yang lebih kotak, dengan tailgate terbesar yang ideal untuk bersantai setelah beraktivitas.

Bergeser ke interior, pengguna akan merasakan ruang yang lebih lega dan terasa mewah. Fitur menarik seperti hidden mood light berbentuk huruf ‘H’ menambah kesan canggih pada kendaraan ini.

SUV ini juga lengkap dengan fitur layar panoramic curved sekaligus 2 layar, 12,3 inci untuk infotainment touch screen dan 12,3 inci untuk digital cluster. Selain itu, ruang bagasi yang luas mencapai 1.963 liter ketika kursi baris belakang terlipat,

Hyundai  juga tak luput memberikan fitur keamanan mereka, ‘Hyundai Smartsense’ yang canggih, memberikan rasa aman bagi pengguna dalam beraktivitas sehari-hari.

Tipe dan Harga

Untuk pasar Indonesia, HMID menawarkan dua varian powertrain, yakni mesin bensin murni (ICE) dan Hybrid Electric Vehicle (HEV).

Tipe hybrid mengandalkan mesin 1.6T-GDI HEV yang menghasilkan tenaga 235 ps dan torsi 367 Nm, menggabungkan sistem turbo dengan teknologi hybrid yang efisien dalam penggunaan bahan bakar.

Sedangkan, versi bensin Hyundai Santa Fe 2024 murni berkapasitas 2.5L GDI menawarkan performa maksimal dengan tenaga dan torsi yang besar.

Keduanya sudah terbekali transmisi otomatis delapan percepatan untuk ICE dan enam percepatan otomatis untuk HEV.

Harga dari HMID, SUV ini mulai dari Rp699 juta untuk varian Prime ICE dan Rp869 juta untuk varian Turbo Hybrid Calligraphy On The Road DKI Jakarta.

Dengan peluncuran ini, Hyundai menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan inovasi dan teknologi ramah lingkungan untuk pasar otomotif Indonesia.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cek fisik kendaraan online
Cek Fisik Kendaraan Bakal Jadi Online, Pemeriksaan Lebih Canggih!
Waktu terasa cepat
Kenapa Waktu Terasa Cepat? Simak Penjelasan Ilmiahnya
Alasan logis menyukai anime
5 Alasan Logis Orang Dewasa Menyukai Anime, Lebih dari Hobi!
Istilah wibu
Mengulik Istilah dan Ciri-ciri Anak Wibu
Komisi XIII DPR RI
AKD Baru, Komisi XIII DPR RI Belum Bisa Kerja
Berita Lainnya

1

Prabowo Gunakan Uang Pribadi Biayai Pembekalan Kabinet Merah Putih

2

2 Skenario Penyelamatan Raksasa Tekstil Sritex yang Pailit

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Cara Mention Orang di Status WhatsApp, Mirip Instagram Stories!
Headline
IMG-20241028-WA0003
Menang di Markas Persik Kediri, Persib Belum Terkalahkan di Kompetisi Liga 1 2024/2025
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans 125-103 dalam Lanjutan kompetisi NBA
Sumpah Pemuda Manchester United
Klub Manchester United Ucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, Kutip Ucapan Bung Karno
Kapolda NTT Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga kasus PTDH Ipda Rudy Soik
Jelimet PTDH Ipda Rudy Soik, Kapolda NTT: Kasus Bermula dari Room Karaoke