Hyundai Kona EV Muncul di NJKB, Harga Relatif Murah?

Hyundai Kona EV
Foto (Hyundai)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Hyundai Kona EV menunjukkan sinyal peluncuran yang makin dekat. Menariknya, mobil ini tercantum pada Informasi Nilai Jual Beli Kendaraan Bermotor (NJKB). Hal ini menimbulkan bayangan harga bagi penggemar mobil listrik di Indonesia.

Pada kolom tipe dalam NJKB, terlihat empat tipe Hyundai Kona EV yang didaftarkan. Kemungkinan, keempat tipe tersebut akan mirip dengan yang diterapkan pada Ioniq 5.

Varian dan Harga Hyundai Kona EV di NJKB

Diperkirakan bahwa keempat tipe Hyundai Kona EV yang didaftarkan adalah Prime dan Signature, masing-masing dengan dua kapasitas baterai yang berbeda. Perbedaan kapasitas baterai ini juga memengaruhi jarak tempuh mobil.

BACA JUGA: Recall Mobil Listrik Hyundai dan Kia, Termasuk Ioniq, Genesis, dan EV6

Berdasarkan NJKB, harga Kona EV mulai dari Rp 421 juta hingga Rp 470 juta. Namun, perlu diperhatikan bahwa harga tersebut belum termasuk pajak dan biaya lainnya.

Bakal Diproduksi dalam Negeri

Chief Marketing Officer PT Hyundai Motors Indonesia (HMID), Budi Nur Mukmin mengungkapkan, bahwa Hyundai Kona Electric akan diproduksi dalam negeri. Meskipun waktu peluncurannya masih dalam tahap studi, namun dipastikan tidak akan memakan waktu lama.

Seperti diketahui,mobil listrik yang sempat menjadi bahasan di tanah air ini telah dipasarkan di berbagai negara. Mobil ini memiliki dua kapasitas baterai, yaitu 48,6 kWh dan 64,8 kWH.

Dengan kapasitas 48,6 kWh, Kona EV memiliki tenaga sebesar 133 Tk dengan jarak tempuh sekitar 321 Km. Sementara itu, untuk kapasitas 64,8 kWh, tenaganya mencapai 201 Tk dengan jarak tempuh sekitar 420 Km.

Dengan spesifikasi yang ditawarkan, harga Kona EV diperkirakan akan berada di kisaran antara Rp 500 juta hingga Rp 600 jutaan, diharapakan hadir tidak hanya menjadi alternatif  saja, melainkan membuat jatuh hati pemilihnya di pasar mobil listrik Indonesia.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lionel Messi Siap Tampil di Perempat Final Copa America 2024
Usai Cidera, Lionel Messi Siap Tampil di Perempat Final Copa America 2024
Slovenia vs Portugal Babak 16 Besar Euro 2024,  Laga Sengit di Waldstadion
Slovenia vs Portugal Babak 16 Besar Euro 2024,  Laga Sengit di Waldstadion
Spanyol Euro 2024
Prediksi Skor Spanyol vs Georgia di Babak 16 Besar Euro 2024
Prancis Euro 2024
Prediksi Skor Prancis vs Belgia Babak 16 Besar Euro 2024
robot bunuh diri
Robot Pegawai ‘Bunuh Diri’ Terjun Dari Tangga di Korea Selatan
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024
Jude Bellingham
Jude Bellingham Selamatkan Mimpi Inggris dengan Gol Spektakuler di Injury Time
Timnas Inggris Euro 2024
Timnas Inggris Berhasil Mencetak Kemenangan Dramatis di Babak 16 Besar Euro 2024
Industri kripto
Gegera OJK, Industri Kripto Bakal Setara Perbankan