Hukuman Larangan Penonton Berakhir, Bojan Hodak Berharap Bobotoh Kembali Padati Laga Kandang Persib

Bojan Hodak Berharap Bobotoh Kembali Padati Laga Kandang Persib
Bojan Hodak (persib.co)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak sangat takjub dengan atmosfer yang dibangun Bobotoh pada laga kontra Persita Tangerang beberapa waktu lalu. Bojan Hodak berharap hal ini bisa terus berlanjut setelah Persib menunstaskan sanksi larangan penonton di tribun utara dan selatan.

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, Persib terpaksa mendapatkan sanksi pertandingan tanpa penonton di laga kandang. Sanksi tersebut buntut adanya kerusuhan antara penonton dan steward di akhir pertandingan versus Persija pada 23 September lalu.

Komite Disiplin (Komdis) PSSI juga menyatakan Persib bersalah dan dilarang menggelar pertandingan dengan penonton sampai paruh musim. Komdis PSSI merinci sanksi tersebut, yaitu dua pertandingan berturut-turut penutupan seluruh stadion, sisanya penutupan tribun utara serta tribun selatan.

Laga menghadapi Persita, merupakan sanksi terakhir Persib. Sehingga di laga kandang berikutnya menghadapi Dewa United di Bandung, semua tribun kembali dibuka, sehingga Bobotoh bisa kembali mendukung Persib dalam jumlah yang lebih besar.

Bojan Hodak mengungkapkan, ini merupakan hal yang paling dinantikan oleh timnya usai terlalu sering tampil di kandang yang sepi. Baginya keberadaan Bobotoh mampu memantik semangat para pemainnya, terlebih laga kontra Persita berjalan sangat berat.

BACA JUGA: Bojan Hodak Penuhi Janji Libur Natal Usai Persib Kalahkan Persita

“Bagus melihat mereka kembali, kami melewatkan beberapa laga (sepi penonton) dan ada hukuman juga,” terang Bojan kepada awak media.

Ia berharap, dengan berakhirnya sanksi yang diterima Persib bisa disikapi Bobotoh secara bijak. Terlebih harapannya itu selaras dengan keinginan semua pemain Persib yang sangat mengharapkan stadion kembali penuh agar timnya terus termotivasi.

“Sekarang mereka kembali dan bisa dilihat atmosfernya lebih baik. Saya harap bisa kembali bermain di stadion yang penuh.” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat
Miris, Eks Karyawan Diana Bongkar Praktik Potong Gaji Karena Jumatan
Bek Muda Bali United Sampaikan Rasa Kecewa Usai Takluk Atas Persib
Bek Muda Bali United Sampaikan Rasa Kecewa Usai Takluk Atas Persib
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Hadir di Indonesia, Untuk Sultan Doyan Petualang!
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.