Honda Rilis CB350C dengan Kesan Classic Kuat, Pilihan Murah dari Royal Enfield

honda cb350c
foto (Greatbiker)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Honda merilis CB350C percis dengan gaya motor Royal Enfield, dengan kesan classic yang kuat.

Hadirnya CB350C menambah line up seri CB350 yang sudah lebih dulu mengaspal, seperti CB350 H’ness dan CB350RS.

Mengulas Hal Menarik CB350C

cb 350c

BACA JUGA: Motor Honda CB300F Dibanderol Mulai Rp31 Jutaan, Bawa Fitur Melimpah

Membahas dari sisi tampilan, mulai dari desain lampu depan yang membulat, spion berbentuk bulat, tangki bahan bakar, jok double seater, suspensi belakang, knalpot, hingga lampu rem dan sein di bagian belakang.

Meskipun mempertahankan sentuhan klasik, Honda CB350C tetap berinovasi dengan elemen modern. Lampu depan klasiknya telah ditingkatkan dengan bohlam LED, memberikan padanan sempurna antara estetika klasik dan teknologi mutakhir. Panel instrumen yang mengombinasikan antara analog dan digital juga menunjukkan bahwa motor ini tidak hanya klasik tetapi juga cerdas.

Mesin

Motor ini didukung oleh mesin 348,3 cc, 1 silinder, 4 tak, SOHC, 2 katup, yang berpendingin udara. Sistem injeksi PGM-Fi memberikan bahan bakar dengan efisiensi, menghasilkan tenaga maksimal 21 Hp pada 5.500 rpm dan torsi maksimal 29,4 Nm pada 3.000 rpm. Dengan gear set standar 5 percepatan dan sistem kopling Kontrol Wet Multiplate, tenaga disalurkan secara efisien ke roda belakang melalui rantai.

Honda memberikan pilihan aksesoris tambahan untuk meningkatkan kesan klasik dan petualangan. Opsi rak belakang, windshield, dan hand guard hadir untuk memberikan sentuhan personalisasi pada motor ini, sesuai dengan gaya dan kebutuhan pengendara.

Harga 

Memuat Motoroids, Honda CB350C akan dipasarkan di India dengan dua tipe yang berbeda. Tipe DLX dijual seharga Rp 37,3 juta, sementara tipe DLX Pro dapat dibawa pulang dengan harga Rp 40,6 juta.

Motor Honda CB350C tidak hanya menjadi kendaraan klasik, tetapi juga sebuah karya seni teknologi yang menggabungkan keanggunan masa lalu dengan kecanggihan masa kini. Dengan performa unggul dan desain yang memukau, motor ini menjadi pilihan menarik bagi pecinta motor klasik dengan sentuhan modern.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Turki vs Austria
Adu Mental Dua Kuda Hitam Euro 2024, Turki vs Austria
Download lagu Instrumen
Cara Mudah dan Cepat Download Lagu Instrumen dari YouTube Menjadi MP3
Umur Dian Sastro
4 Jenis Olahraga yang Bikin Awet Muda Seperti Dian Sastro
Dennis Lim
Profil dan Biodata Yunda Faisyah Istri Pendakwah Dennis Lim
Sistem Keamanan Siber
Mengapa Sistem Keamanan Siber yang Komprehensif Penting untuk Bisnis Modern
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia
kanye west
Kanye West Digugat Akibat Sebut Pekerja Sebagai "Budak Baru"
Hasil Prancis vs Belgia
Hasil Babak 16 besar Euro 2024 Prancis vs Belgia, Skor Tipis 1-0