Hindari Sikap Terlarang Saat Lebaran Ini!

Sikap terlarang saat lebaran
(Web)

Bagikan

BANDUNG.TM.ID Salah satu kegiatan yang hampir setiap orang lakukan saat hari raya adalah bersilaturahmi ke saudara dan tetangga. Budaya ini tentunya di lestarikan dengan baik oleh masyarakat. Jangan sampai tradisi ini ternodai oleh perbuatanmu yang tidak sopan.

Apalagi jika perbuatanmu menyakiti orang lain, khususnya tuan rumah. Jangan sampai kamu melakukan sikap terlarang saat lebaran berikut ini.

1. Berkata Bosan pada Hidangan yang Disajikan

Sikap terlarang saat lebaran yang pertama adalah mengatakan bosan pada hidangan yang di sajikan saat lebaran. Hidangan khas lebaran pasti tidak jauh dari ketupat, rendang, opor, dan sambal goreng kentang.

Tidak boleh terkesan rewel dengan makanan selama kamu berada di rumah orang. Supaya kamu tetap sopan, tetaplah menyantap makanan yang tuan rumah hidangkan. Karena di dalamnya terdapat kebaikan dari tuan rumah yang senang.

2. Minta Salam Tempel

Sikap terlarang saat lebaran selanjutmya adalah meminta salam tempel bahkan mengomentarinya. Saat kamu diberi salam tempel maka ucapkan terima kasih. Jika tidak diberi maka ya sudah berpamitlah dengan sopan dan bukan malah menagihnya.

Sebenarnya memberi salam tempel bukan suatu kewajiban saat hari raya. Hal ini merupakan sebuah tradisi. Ajarkan anakmu supaya tidak bermental peminta-minta saat lebaran tiba.

3. Menanyakan Hal Sensitif

Sikap terlarang saat lebaran berikutnya adalah menanyakan hal sensitif. Karena hal ini akan membuat orang tidak nyaman. Jika kamu sudah terlanjur mendapat pertanyaan seperti itu, maka terimalah dengan lapang dada. Tidak usah melanjutkannya dengan menghakimi pandangan serta perasaan tentang rumah tangganya.

4. Mengungkit Kesalahan

Saat hari raya tiba, minta maaf merupakan salah satu kewajiban yang harus dilakukan. Hindari sifat dengki dan mengungkit kesalahan. Karena akan tambah membuat orang sakit hati. Ucapkanlah dengan hati yang lapang dan ikhlas, jangan hanya mengucapnya di bibir saja.

5. Pamer Pencapaian

Saat hari raya tiba pamer bukanlah kegiatan yang terpuji. Pamer hanya aka menimbulkan jarak serta perselisihan. Pencapaianmu tidak perlu disebutkan satu per satu. Hindari membanggakan diri di depan orang lain, Rasa antusias saat lebaran ini jangan sampai membuat kamu lupa dengan etika umum saat berinteraksi.

BACA JUGA: Aturan Takbir Lebaran 2023 yang Wajib Diketahui

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
mobil listrik suzuki (1)
Suzuki Mulai Melek ke Mesin Listrik, 4 Mobil Ini Disuntik Mati
Vaksin cacar Air
Jenis Vaksin Cacar Air dan Ketentuan Penggunaannya
Honda AirBlade 160
Spesifikasi Honda AirBlade 160, Bandingan Harga dengan Nmax Turbo
Virus Marburg
Penyakit Virus Marburg: Penyebab, Gejala, Pengobatan, dan Pencegahan
Wisata Puncak
Warganet Senang PKL Puncak Ditertibkan, Kisah Prank Harga Berkahir Sudah!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0